Close burger icon

HELLO THERE, SUPER USER !

Please Insert the correct Name
Please Select the gender
Please Insert the correct Phone Number
Please Insert the correct User ID
show password icon
  • circle icon icon check Contain at least one Uppercase
  • circle icon icon check Contain at least two Numbers
  • circle icon icon check Contain 8 Alphanumeric
Please Insert the correct Email Address
show password icon
Please Insert the correct Email Address

By pressing Register you accept our privacy policy and confirm that you are over 18 years old.

WELCOME SUPER USER

We Have send you an Email to activate your account Please Check your email inbox and spam folder, copy the activation code, then Insert the code here:

Your account has been successfully activated. Please check your profile or go back home

Reset Password

Please choose one of our links :

Vokalis The Cranberries, Dolores O’Riordan, Meninggal Dunia

Berita duka cita kembali menyelimuti jagat rock dunia. Kabar mengejutkan kali ini datang dari band rock asal Irlandia, The Cranberries. Sang vokalis dan frontwoman, Dolores O’Riordan meninggal dunia pada usia 46 tahun. Wanita bersuara unik itu ditemukan sudah tak bernyawa di salah satu hotel di London, Inggris pada Senin (15/1) pagi waktu setempat.

Sampai berita ini ditulis, belum ada pernyataan rinci terkait penyebab kematian mendadak sang lady rocker. Namun sebelum mangkat, Dolores sempat didiagnosis menderita bipolar beberapa tahun lalu. Di tahun 2014, ia pernah mengungkapkan bahwa sempat memiliki masalah psikologis karena kecenderungan membenci dirinya sendiri. Berita kematiannya ini pun telah dikonfirmasi oleh juru bicaranya, Lindsey Holmes.

“Seorang Irish sekaligus penyanyi internasional Dolores O’Riordan telah meninggal dunia secara mendadak di London hari ini,” tulis Holmes dalam keterangannya, dilansir melalui New York Times.

Kepergian Dolores O’Riordan ini tentu meninggalkan luka mendalam bagi rekan band dan kerabat dekat lainnya. Menanggapi berita duka tersebut, para personel The Cranberries, yang terdiri dari Noel Hogan, Mike Hogan, dan Fergal Lawler turut menghantarkan rasa empati mereka secara bersamaan. Perasaan duka ini disampaikan langsung melalui akun media sosial resmi @The_Cranberries.

“Kami sangat terpukul atas meninggalnya teman kami Dolores. Dia adalah pemilik bakat luar biasa dan kami merasa sangat terhormat telah menjadi bagian dari kehidupannya sejak tahun 1989 ketika kami memulai the Cranberries. Dunia telah kehilangan seorang artis sejati hari ini. Noel, Mike dan Fergal,” tulis mereka di Twitter.

Karier Dolores di industri musik terbilang cemerlang. Bersama The Cranberries, dirinya sukses menelurkan sebanyak 7 album studio selama kurun waktu hampir tiga dekade bermusik. Tiga album pertama, yakni Everybody Else Is Doing It, So Why Can't We? (1993), No Need to Argue (1994), dan To the Faithful Departed (1996) turut mengantarkan The Cranberries sebagai salah satu band paling populer kala itu. Tak ayal, banyak yang berpendapat bahwa Dolores merupakan frontwoman terbaik di generasinya.

Selamat jalan, Dolores O’Riordan...

ARTICLE TERKINI

Tags:

#dolores o’riordan #dolores o’riordan meninggal dunia #Musisi Meninggal Dunia #the cranberries

Article Category : Super Buzz

Article Date : 16/01/2018

Supermusic
Supermusic
Admin Music
Penulis artikel dan penggila musik rock/metal yang setiap hari ngulik rilisan baru, liputan gig, dan cerita di balik panggung band legendaris. Gue percaya musik keras itu bukan cuma suara, tapi energi dan gaya hidup. Konten gue disajikan dengan detail dan semangat yang sama garangnya sama musik yang gue bahas. Superfriends yang hidupnya nggak bisa lepas dari riff gitar dan gebukan drum pasti betah nongkrong di sini. Tiap artikel gue bikin biar lo ngerasa kayak lagi ada di depan panggung.

4 Comments

Comment
Sri Wulandari

Sri Wulandari

09/09/2025 at 18:42 PM

Gua suka isi beritanya
Ramli Anwar

Ramli Anwar

09/09/2025 at 18:42 PM

Gua suka isi beritanya
Dwi Septiani

Dwi Septiani

09/09/2025 at 18:42 PM

Gua suka isi beritanya
Jenial Trino

Jenial Trino

09/09/2025 at 18:42 PM

Gua suka isi beritanya
Other Related Article
1 / 10

Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive