Close burger icon

HELLO THERE, SUPER USER !

Please Insert the correct Name
Please Select the gender
Please Insert the correct Phone Number
Please Insert the correct User ID
show password icon
  • circle icon icon check Contain at least one Uppercase
  • circle icon icon check Contain at least two Numbers
  • circle icon icon check Contain 8 Alphanumeric
Please Insert the correct Email Address
show password icon
Please Insert the correct Email Address

By pressing Register you accept our privacy policy and confirm that you are over 18 years old.

WELCOME SUPER USER

We Have send you an Email to activate your account Please Check your email inbox and spam folder, copy the activation code, then Insert the code here:

Your account has been successfully activated. Please check your profile or go back home

Reset Password

Please choose one of our links :

fenomena karaoke

Beberapa tahun belakangan, demam nostalgia belum juga turun. Jumlah acara-acara yang menyajikan format karaoke massal masih ramai penonton. Anak muda mengapresiasi acara serupa, lantai dansa hampir selalu dipenuhi mereka yang ingin bernyanyi dan bersenang-senang.

Tidak lagi sekedar ruangan kecil berbekal TV dan mikrofon saja, karaoke sudah menjajah panggung festival, klab malam, bar, dan apapun itu—asal ada DJ!

Membicarakan soal fenomena ini, tentu selalu ada sosok yang piawai memainkan dan memandu lagu agar “semua senang”, bukan? Nah, kali ini SUPERMUSIC akan menjabarkan setidaknya lima nama yang kerap meramaikan format karaoke massal. Siapa saja mereka? Langsung baca di bawah, ya!

1. Oomleo Berkaraoke

Sumber foto

Siapa tidak tahu Oomleo? Dikenal lewat trio electro pop/synthwave Goodnight Electric, musisi dan seniman visual ini kerap menghibur dengan sesi karaoke lagu-lagu populer yang dilengkapi gimmick menarik. Menggaet bintang tamu musisi, costume party, atau apapun itu—semua sudah pernah ia terapkan.

Sejatinya, Oomleo sudah menjadi semenjak awal 2000-an. Memasuki dekade 2010, kemajuan teknologi membuatnya terjun kembali. Akhirnya? Oomleo menjadi sebuah pertunjukan nostalgia yang tak hanya selalu seru, tapi seringkali di luar dugaan. Contohnya: ia pernah menghadirkan Andika “Kangen Band”, Radja, SMASH, dan Wali di panggung karaoke!

2. Lawless Youtube Squad

Sumber foto

Arian13, Sammy, dan Gofar mampu membuat suasana menjadi jenaka dan seru melalui tingkah-tingkah dan guyonan mereka. Lawless YouTube Squad kerap hadir dalam konten videonya—sesuai nama mereka. Namun, jangan terkecoh namanya: mereka adalah grup karaoke, mereka liar, dan membuat acara semakin gempar!

Musik dari Lawless sendiri sudah tidak perlu dijelaskan, bukan? Maka sama halnya dengan Lawless YouTube Squad, kalian tentu bisa melihat gambarannya luasnya jika ketiga orang ini diberi ruang di balik turntable. Mulai dari tembang rock nostalgia, punk dan saudara-saudaranya, sampai ballad-ballad menyayat dan guilty pleasure! Bersiaplah bernyanyi bersama dari dalam hati sampai keringat menetes. Atau, sampai hilang di tengah moshpit!

3. Videostarr

Sumber foto

Videostarr adalah Andri, Ames, Inka, dan Shino. Sebagai party-thrower yang juga bergerak dengan format karaoke massal, mereka merefleksikan hits pertengahan 90s dan early 2000s, identik dengan MTV dan sajian video klipnya.

Mereka memulai grup ini hanya sebagai sebuah platform untuk bersenang-senang bersama para sahabat. Namun situasi berkata lain, demand nostalgia yang besar menggiring mereka untuk melanjutkannya hingga menjadi sesuatu yang besar.

Didasari oleh dua konsep dasar: pop culture dan guilty pleasure; Videostarr selalu berhasil menyulap lantai dansa menjadi ruang bernyanyi melalui musik dan visual serasi. Mereka berpendapat bahwa musik-musik era 90-an hingga awal 2000-an itu mudah diakses oleh publik, itu pula sebabnya acara mereka selalu ramai sesak dipenuhi millenials.

4. Diskopantera

Sumber foto

Berawal dari ketidaksengajaan—dari menggarap acara bersama teman dengan tema lagu-lagu lawas era 80-90an—membuatnya menyadari potensi besar konsep pesta nostalgia. Kebetulan, lagu-lagu era inilah yang memang mantap ia dengarkan.

Ia mengaku tidak sadar bahwa anak muda sekarang gemar lagu-lagu lama yang ia dengarkan, pria bernama asli Rahmat Dwi Putranto serius menekuni profesi selektor lagu-lagu anthem.

Di balik turntable, Diskopantera kerap memainkan beragam setlist. Hits boyband era 90-an berganti ke lagu pop diva lokal, dan kemudian berujung ke rock anthem yang liriknya di luar kepala. Sebagai salah satu DJ karaoke paling laris, sempatkan untuk datang dan hadiri acaranya bersama teman-teman untuk melepas gundah!

5. Mayhem X (Monday Mayhem & Uber Damage)

Sumber foto

Kru pesta indie sh*t dan nostalgia ini digawangi oleh pelaku di gelombang bawah tanah musik independen lokal. Mereka menculik pahlawan-pahlawan band indie dan menempatkan mereka di balik turntable untuk memimpin padus beringas. Sudah banyak nama-nama ikonis yang mereka gaet: Jimi Multhazam, Henry Foundation, Danilla, Eka Annash, sampai Desta dan Vincent Rompies serta masih banyak lagi!

Kostum juga memiliki penekanan penting dalam setiap gelaran mereka yang selalu ramai. Semua bisa menjadi siapa saja yang mereka mau dan berjoget sambil bernyanyi lantang di atas lantai dansa Mayhem X.

Pilihan lagu? Tak usah khawatir Mayhem X selalu menyugguhkan musik-musik niche yang berkualitas. Tembang-tembang post-punk legendaris, indie pop paling berpengaruh, hingga lagu-lagu all-out agresif seperti punk, dan semua di antaranya, siap menerpa telinga kalian.

Itu dia lima nama andalan dalam menuntun kebutuhan nostalgia kalian. Sudah pernah dateng ke acara yang mana nih, Superfriends? Pastinya, setiap nama mampu memberikan sentuhan-sentuhan khusus lewat karakter dan pilihan musik mereka.

Nah, kalau menurut kalian sendiri, yang mana yang paling kalian gemari, dan kenapa? Suarakan jawabannya di kolom komentar, ya!

ARTICLE TERKINI

Tags:

#karaoke #oomleo #mayhem x #diskopantera #lawless youtube squad #videostarr #dj set #karaoke massal #nostalgia #musik lawas #pop #Indie Darling #berita musik indonesia

Article Category : Super Buzz

Article Date : 07/11/2019

Supermusic
Supermusic
Admin Music
Penulis artikel dan penggila musik rock/metal yang setiap hari ngulik rilisan baru, liputan gig, dan cerita di balik panggung band legendaris. Gue percaya musik keras itu bukan cuma suara, tapi energi dan gaya hidup. Konten gue disajikan dengan detail dan semangat yang sama garangnya sama musik yang gue bahas. Superfriends yang hidupnya nggak bisa lepas dari riff gitar dan gebukan drum pasti betah nongkrong di sini. Tiap artikel gue bikin biar lo ngerasa kayak lagi ada di depan panggung.

11 Comments

Comment
AyuRL Ningtyas

AyuRL Ningtyas

04/01/2025 at 07:05 AM

Oom Leo berkaraoke top
EDI SASONO

EDI SASONO

10/01/2025 at 18:12 PM

5 Jagoan Pesta Karaoke Masa Kini
Angga Rino

Angga Rino

14/02/2025 at 08:19 AM

mantap
Radhitya Pasha Rustam

Radhitya Pasha Rustam

14/02/2025 at 17:47 PM

gak pernah
Indra Desanri

Indra Desanri

14/02/2025 at 22:30 PM

oke nih
John TSH

John TSH

14/02/2025 at 23:14 PM

karaoke
SRI YAYA ASTUTI

SRI YAYA ASTUTI

23/04/2025 at 12:59 PM

5 Jagoan Pesta Karaoke Masa Kini
DENNY ADHY NUGROHO

DENNY ADHY NUGROHO

16/05/2025 at 13:07 PM

5 Jagoan Pesta Karaoke Masa Kini
RAJIN SILALAHI

RAJIN SILALAHI

26/06/2025 at 12:27 PM

Nice
Ricko Pratama Putra

Ricko Pratama Putra

20/07/2025 at 21:58 PM

Super Buzz
Sofi .

Sofi .

29/08/2025 at 22:46 PM

Bagus
Other Related Article
1 / 10

Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive