Kabar ini ramai banget nih diperbincangkan. Gimana nggak, kapal Titanic yang bersejarah sampai dibuatkan filmnya itu bisa dilihat dari jarak dekat. Berkeliling di bawah laut untuk mengamati secara jauh.
Adalah OceanGate Expedition yang mencari orang yang mau melakukan ekspedisi ilmiah ke bangkai kapal yang tenggelam pada April tahun 1912 itu. Di tahun 2021 nanti, OceanGate melakukan enam penyelaman untuk menjelajah kapal Titanic.
Para penyelam yang terlibat nanti bakal berperan sebagai kru ilmuwan, pembuat film, dan penjelajah yang mengumpulkan foto, video, pemindai laser dan data sonar dari bangkai kapal itu untuk mempelajari dan melestarikan situs sejarah di bawah laut ini.
[readalso url=22426]
Harus Siapkan Duit Rp 1,7 Miliar
Image source: oceangateexpeditions.com
Nah kesempatan wisatawan buat menelusuri bangkai kapal Titanic ini memang nggak murah. Seenggaknya ada duit sampai miliaran rupiah yang harus lo keluarkan.
Jangan kaget lihat angkanya ya, bro. Kalau lo berminat jadi bagian rombongan yang menyelam ke Samudera Atlantik Utara --tempat Kapal Titanic tenggelam-- maka lo harus menyiapkan dana sekitar 125 ribu dollar Amerika Serikat atau Rp 1,7 miliar.
Kok mahal? Jadi kalau keterangan OceanGate Expedition ini, uang itu nantinya bakal digunakan juga untuk biaya pelatihan misi. Karena dalam ekspedisi ini, akan disertakan juga para ilmuwan dengan tujuan mendokumentasikan bangka Titanic di bawah laut.
Setelah menyelesaikan administrasi itu juga nggak ajak kemudian langsung diajak nyemplung ke laut. Tetapi ada pelatihannya lebih dulu. Seperti yang sudah dijelaskan di awal, dalam proses pelatihan ini nantinya para penyelam akan diberi peran-peran tertentu. Pelatihannya juga akan menggunakan teknologi mutakhir mode virtual tiga dimensi dari bangkai Titanic.
Ekspedisi Berlangsung 10 Hari Selama 8 Jam
Image source: oceangateexpeditions.com
Jelas aja tur bangkai Titanic ini mahal, karena penelusuran yang dilakukan nggak cuma satu hari. Namanya 'penelitian' pasti harus berhari-hari. Dan, penjelajahan yang ditawarkan di sini berlangsung selama 10 hari.
Penyelaman dilakukan tanpa tali selama 8 jam sampai 10 jam. Bisa dibilang, tur ini bukan sekadar menyelam main-main ya, bro. Harus punya pengalaman menyelam yang apik.
Kerennya lagi, untuk menuju bangkai Kapal Titanic juga akan menggunakan kapal selam. Ini yang bikin seru. Kalau begini kegiatan turnya, duit miliaran rupiah kayaknya worth it sih.
[readalso url=22271]
Tujuan Tur Kapal Titanic
Penjelajahan yang dikasih nama The Titanic Survey Expedition ini bertujuan untuk mengumpulkan sejumlah gambar dan video dari objek kapal Titanic yang tenggelam. Para penyelam yang sudah diberi peran juga akan melakukan pemindaian laser dan data sonar untuk memberikan garis dasar objektif dari kondisi kapal bersejarah itu.
Nantinya garis dasar ini akan digunakan untuk mengamati kerusakan kapal dari waktu ke waktu. Ibarat kata, penjelajahan ini sebagai titik awal untuk melestarikan situs maritim bersejarah di Samudera Atlantik Utara ini. Gimana nih bro, tertarik nggak buat ikut penjelajahan?
Source: https://www.hipwee.com/travel/mengunjungi-bangkai-kapal-titanic/
Author :
Article Date : 12/12/2020
Article Category : Trending
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :