
Cesc Fabregas bicara blak-blakan saat menanggap performa Como 1907 kala bertemu Empoli dalam laga lanjutan Serie A akhir pekan ini.
Seperti diketahui, Como berhadapan dengan Empoli di markas kebanggaannya, Stadio Sinigaglia, hari Sabtu (29/3/2025) kemarin. Misi meraih tiga poin diusung demi memutus rentetan hasil buruk yang diterima dalam tiga pertandingan terakhir.
Sayangnya, rekor buruk tersebut harus diperpanjang menjadi empat pertandingan. Sebab Assane Diao dkk hanya mampu meraih hasil imbang dengan skor 1-1, walaupun sempat unggul lebih dulu melalui aksi Anastasios Douvikas.
Hasil imbang ini membuat I Lariani tak bisa beranjak dari posisi ke-13 dalam klasemen sementara Serie A. Mereka juga terancam turun ke peringkat 14 jika Hellas Verona mampu mengalahkan Parma pada hari Selasa (1/4/2025) mendatang.
Fabregas jelas tidak puas dengan performa anak asuhnya di pertandingan kali ini. Sayangnya, ia tak bisa berbuat banyak karena harus menjalani hukuman larangan bertanding, lantaran menerima kartu merah kala menemani Como melawan AC Milan.
“Saya tidak senang, dan saya bisa bilang saya tidak suka performa dari tim saya. Mungkin ini adalah kesalahan saya, tapi saya pikir satu-satunya hal positif pada hari ini adalah poin” ucap Fabregas dalam konferensi pers pasca laga, dikutip Football Italia.
“Sisanya tidak bagus. Saya harus memberitahu para pemain untuk segera kembali membumi. Ada orang di sini yang berpikir kalau mereka bermain untuk Bayern Munchen,” lanjut pria berkebangsaan Spanyol tersebut.
Fabregas kemudian melanjutkan kritikannya terhadao tim secara blak-blakan kepada awak media. “Empoli bisa saja menang dengan mudah hari ini. Kami sudah mempersiapkan permainan, tapi saya tidak suka dengan beberapa hal terkait sikap.”
“Kami harus menekan tinggi dan berbuat lebih banyak saat hendak merebut bola kembali. Jika kami punya sikap yang berbeda, level performa bisa naik. Satu-satunya pemain yang saya suka hari ini adalah Assen Diao, walaupun baru kembali dari tugas internasional hari Kamis.”
“Dia satu-satunya pemain yang mencoba. Saya percaya bahwa kami bisa lebih baik. Kami kekurangan determinasi. Sebuah tim yang tidak mencetak gol setelah melakukan semua pekerjaan itu, jujur saja, kami harus bermain lebih baik lagi,” pungkasnya.
(Football Italia)
ARTICLE TERKINI
7 Comments

Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Welly Gunawan
30/03/2025 at 20:34 PM
AKHMAT KHUDDORI
30/03/2025 at 21:03 PM
AKHMAT KHUDDORI
30/03/2025 at 21:03 PM
Reza Sholahuddin A.K
10/04/2025 at 13:38 PM
YUSIA KRISTANTO
14/04/2025 at 13:02 PM
MULYO WIDODO
17/04/2025 at 23:22 PM
FITA RUSMAWATI
18/04/2025 at 13:01 PM