Masih bingung mau jalan-jalan kemana pada saat liburan Lebaran nanti? Coba deh untuk berkunjung ke Pulau Ambon, sebab lo bisa menemukan beragam spot wisata yang unik serta indah. Tak heran apabila pulau ini pun juga sering disebut dengan istilah “Ambon Manise”, karena memang keindahan di pulau ini pun sangatlah memukau.
Perlu untuk lo ketahui pula kalau Ambon sendiri memang telah disinggahi oleh banyak bangsa, mulai dari Eropa, Tiongkok hingga Arab tertarik untuk tertarik dengan kekayaan alam dari ibu kota dari Provinsi Maluku ini. Bahkan bangsa Tiongkok di abad ke 7 menyebutkan kalau daratan ini serbai sebuah oasis di tengah lautan.
[readalso url=19941]
Hingga hari ini pun lo masih bisa melihat pesona alamnya yang indah, bahkan sudah hampir lebih dari 10 abad ketika pulau ini dikunjungi oleh para bangsa-bangsa tersebut. Nah, spot wisata apa saja sih yang bisa lo dapatkan ketika mengunjungi pulau ini? Daripada lo semakin penasaran, langsung saja simak beberapa informasinya di bawah ini.
Wisata di Pulau Ambon – Nusa Pombo
4 Pilihan Spot Wisata yang Menarik Ketika Lo Berkunjung ke Pulau Ambon! Credit: ksmtour.com
Spot pertama yang patut untuk lo kunjungi ketika berada di kawasan pulau ini ialah Nusa Pombo. Karena memang keindahan serta pemandangan alam di kawasan ini pun sangatlah indah. Sudah banyak dari para pecinta alam yang memberikan kesan baik di Nusa Pombo.
Untuk letaknya, Nusa Pombo bisa ditempuh dalam waktu satu jam dari pelabuhan di Ambon dengan menggunakan speed boat. Uniknya lagi pulau ini tidak berpenghuni, sehingga jangan lupa untuk membawa bekal makanan dan minuman secukupnya yaa.
Ingin menginap di kawasan pantai ini? Jangan lupa untuk membawa tenda yaa, sebab tidak ada rumah atau tempat penginapan di kawasan Nusa Pombo. Melakukan petualangan atau mengeksplorasi keindahan di sana merupakan hal yang tepat untuk lo lakukan.
Berenang, menyelam, snorkeling dan trekking keliling pulau merupakan aktivitas lainnya yang bsia lo lakukan. Oo iyaa, Pulau Nusa Pombo juga terkenal memiliki alam bawah laut yang kaya sehingga buat lo yang memiliki hobi diving, ini merupakan tujuan yang tepat buat lo.
Wisata di Pulau Ambon – Pemandian Air Panas Negeri Tulehu
4 Pilihan Spot Wisata yang Menarik Ketika Lo Berkunjung ke Pulau Ambon! Credit: foursquare.com
Selain dari wisata alamnya yang indah ternyata di Pulau Ambon lo juga bisa mengunjungi tempat pemandian air panas yang tentunya bisa membuat hari lo lebih tenang dan santai. Sebab, air panasnya pun mampu menghilangkan rasa penat yang lo dapatkan dari kehidupan keseharian.
Tempat wisata yang terletak sekitar 30 km dari pusat kota Ambon ini berada di kawasan perbukitan. Di dalamnya pun terdapat dua buah kolam dengan suhu air yang berbeda. Fasilitasnya pun cukup lengkap, karena terdapat gazebo, ruang gantu dan tempat karaoke.
Untuk suhu di pemandian ini antara 57-70 derajat Celcius dan dipercaya mampu menyembuhkan penyakit kulit dan rematik. Bahkan di kawasan pemandian air panas ini juga terdapat jajanan makanan mulai dari ketela rebus, mie rebus hingga secangkir kopi dan teh hangat.
Tiket masuknya pun tergolong sangat murah loh bro, karena lo hanya perlu membayar sekitar Rp. 5.000 per orang. Tentunya dengan harga yang murah tersebut lo bisa mendapatkan sebuah pengalaman yang unik serta sangat berkesan di dalam hidup lo.
Wisata di Pulau Ambon – Benteng Ferangi
4 Pilihan Spot Wisata yang Menarik Ketika Lo Berkunjung ke Pulau Ambon! Credit: hello-pet.com
Spot wisata berikutnya yang menjadi daya tarik dari Pulau Ambon ialah Benteng Ferangi. Benteng pertahanan yang dibangun oleh Portugis pada tahun 1575 ini juga sering disebut dengan Benteng Victoria atau Benteng Kota Laha.
Benteng ini juga digunakan sebagai pusat pemerintahan dan tempat penyimpanan rempah-rempah di Indonesia bagian timur. Hari ini, bangunan bersejarah ini menjadi salah satu tempat wisata di Ambon yang banyak dikunjungi.
Ketika berada di dalam kawasan benteng ini, lo langsung disambut dengan meriam-meriam lama berukuran besar. Sedangkan di dalam ruangan, lo bisa melihat peta perkembangan kota Ambon dari masa ke masa dan juga berbagai benda sejarah peninggalan Belanda dan Portugis.
Untuk letaknya, hanya berjarak sekitar 300 meter dari pusat Kota Ambon, Untuk masuk ke dalam kawasan tempat wisata ini lo tidak akan dipungut biaya. Banyak koleksi-koleksi unik dan berumur uzur bisa lo dapatkan di sana.
Wisata di Pulau Ambon – Benteng Amsterdam
4 Pilihan Spot Wisata yang Menarik Ketika Lo Berkunjung ke Pulau Ambon! Credit: ziadahsjournal.blogspot.com
Selain dari Benteng Ferangi, ketika lo berkunjung ke Pulau Ambon, lo juga bisa mendatangi salah satu benteng yang tak kalah menariknya, yaitu Benteng Amsterdam. Ini merupakan salah satu benteng peninggalan penjajah di Ambon yang dibangun pada tahun 1512.
Benteng Amsterdam sendiri berbentuk layaknya rumah biasa yang terdiri dari tiga lantai. Lantai kedua digunakan sebagai ruan pertemuan dan lantai ketiga merupakan pos pemantau. Masih ada pula sebuah menara yang memiliki manfaat untuk memantau keadaan sekitar.
Benteng Amsterdam juga merupakan benteng Belanda kedua di Ambon yang dibangun setelah Kastee van Verre. Sebelum menjadi benteng pertahanan, tempat wiata ini merupakan tempat penyimpanan rempah-rempah hasil rampasan. Lokasinya tepat terletak di Kecamatan Hila, Ambon. Lo tidak akan dipungut biaya untuk bisa masuk ke dalam kawasan benteng ini.
**
[readalso url=19933]
Jadi bagaimana bro dengan informasi seputar tempat wisata yang ada di Pulau Ambon? Semoga bisa menjadi salah satu panduan atau acuan lo yaa. Yang terpenting ialah untuk selalu menjaga kebersihan dan kelestarian dari setiap tempat wisata yang sudah lo kunjungi yaa. Semangat selalu dan jangan berhenti berpetualang di beberapa kawasan di Indonesia yaa!
Source: anekatempatwisata.com/
Featured Image: wisataku.id
ARTICLE TERKINI
Author :
Article Date : 15/05/2019
Article Category : Wilderness
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :