Parasut identik dengan paralayang. Olahraga udara yang biasa dilakukan di atas bukit tinggi dengan kemiringan tertentu. Tapi, kini parasut banyak dikombinasikan dengan olahraga lainnya yang tak kalah ekstrim, bahkan terkadang justru lebih menantang.
Salah satunya seperti olahraga ekstrim pada video di atas ini. Video tersebut diambil dari situs YouTube pada channel Base Jump XTreme dengan judul Speed Riding Season 2014 | Mais Grave III yang menyuguhkan aksi speed riding. Speed riding sendiri bisa dikatakan olahraga baru yang merupakan kombinasi dari ski dan paralayang. Sebelum pemain terbang mengudara, ia akan meluncur dulu dengan papan ski pada kecepatan tertentu, setelah itu akan ada tebing terjal dan di situ lah titik untuk lepas landas dengan parasut.
Lebih jelasnya, langsung saksikan cuplikan video berdurasi 4 menit 50 detik. Di menit pertama lo akan melihat seorang pria tengah siap untuk melakukan speed riding dan ia pun menunjukan pemandangan di pegunungan yang berselimut salju putih. Beberapa menit kemudian, ia mempersiapkan papan ski dan parasut lalu tanpa basa-basi lagi, ia langsung meluncur.
[bacajuga url=19854]
Ski umumnya menggunakan dua tongkat untuk membantu peluncuran, tapi speed riding tidak. Justru tangan harus sibuk mengendalikan parasut yang mulai tertiup angin. Kelebihannya speed riding, lo nggak usah capek untuk terus-terusan berseluncur tapi bisa mengudara sambil menikmati pegunungan salju.
Di menit pertama, lo bisa lihat sang pemain akhirnya mengudara dengan parasut berwarna hitam kuning. Pemandangan pada video yang telah memiliki total viewers 18K diatas itu pun terlihat sangat indah dari ketinggian. Tapi, udah bisa bayangkan kan seberapa dinginnya udara disana? Semua spot berbalut salju, bro.
Untuk melakukan olahraga ini, lo harus punya dua keterampilan, yakni ski dan paralayang. Kalau paralayang sudah pasti mudah dipelajari, karena di tanah air sendiri sudah banyak komunitasnya dan lo bisa belajar dengan para ahlinya. Sedangkan ski, tentunya lo harus pergi dulu ke negara-negara empat musim untuk belajar meluncur di atas salju ini.
Jika dua olahraga tersebut sudah benar-benar dikuasai, baru lah lo bisa jajal speed riding. Olahraga ini cukup berbahaya karena konsentrasi akan terpecah dua, yakni untuk mengendalikan papan ski dan mengarahkan parasut. Dan speed riding bisanya hanya bisa dilakukan oleh orang-orang tingkat professional di bidang paralayang dan ski.
ARTICLE TERKINI
Author :
Article Date : 23/02/2016
Article Category : Wilderness
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :