Benda-benda yang makan tempat saat packing, tentunya harus dikemas dengan tepat. Agar semua barang kebutuhan bisa masuk dalam satu travel bag atau ransel. Agar persiapannya lebih matang, penting untuk mencatat semua barang bawaan. Kemudian, memastikannya bisa terkemas dengan rapi dan aman di dalam tas. Inilah beberapa barang yang penting dibawa dan cara packing yang tepat, bro.
Pakaian
Barang ini sangat memakan tempat, untuk mengatasinya sangat disarankan hanya membawa pakaian dengan jumlah secukupnya. Model pakaian harus disesuaikan dengan iklim di kawasan tujuan wisata. Kalau iklimnya tropis bisa membawa pakaian yang gampang menyerap keringat.
Sedangkan kalau berlibur di kawasan beriklim dingin, pakaian hangat harus masuk daftar barang bawaan. Sebaiknya perbanyak pakaian bagian atas, daripada bawahan. Sehingga bisa berganti-ganti baju saat liburan. Sekaligus tetap bisa tampil menarik di berbagai suasana.
Untuk penataan pakaian bisa dengan cara digulung atau dilipat. Untuk packing seperti baju kasual, t-shirt dan pakaian berbahan tidak gampang kusut, sangat disarankan untuk digulung agar bisa menghemat tempat. Sedangkan untuk pakaian formal, kemeja dan semua pakaian berbahan gampang kusut, ada baiknya dipacking dengan cara dilipat.
Cara ini berlaku juga untuk pakaian dengan bahan tebal dan berat, antara lain sweater, jaket dan celana jeans. Sebagai tips lain, pakaian yang paling berat atau memakan tempat besar, sebaiknya dikenakan dalam perjalanan saja. Jenis pakaian ini, seperti sepatu boots, celana jeans dan jaket.
[bacajuga url=17947]
Perlengkapan mandi
Ada baiknya Anda menggunakan toiletries bag, untuk menyimpan berbagai perlengkapan mandi dan kosmetik khusus lelaki, seperti sabun, shampo, pasta gigi, facial foam dan sebagainya. Setelah menyusun di dalam tas kecil tersebut, kemudian baru dimasukan ke dalam travel bag. Cara ini terbukti sangat efektif untuk menghemat ruangan. Barang bawaan ini pun lebih terlihat rapi dan mudah dalam menemukannya.
Tas kecil untuk gadget
Tas berukuran kecil harus disiapkan untuk menyimpan berbagai gadget, seperti smartphone, kamera saku dan sebagainya. Aksesoris berbagai perangkat itu juga bisa disertakan, antara lain powerbank, charger portable dan headset. Fungsi tas ini untuk mengemas berbagai gadget dan aksesorisnya dengan rapi dan aman.
Khusus untuk laptop harus dipisahkan dengan menggunakan tas khusus. Berlaku juga untuk kamera DSLR. Pemisahan tersebut dimaksudkan agar berbagai perangkat tersebut lebih terjamin keamanannya. Baik karena guncangan atau pun benturan, saat membawa travel bag.
Ada baiknya untuk tidak menempatkan uang dalam satu dompet. Membawa uang tunai sangat bermanfaat, kalau berkunjung ke kawasan pelosok. Sebagai alternatif pembayaran di kawasan perkotaan, bisa menggunakan kartu kredit dan kartu debit. Itulah tips penataan berbagai barang bawaan saat mau traveling. Sudah siap berpetualang bro?
ARTICLE TERKINI
Author :
Article Date : 07/02/2016
Article Category : Wilderness
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :