Bogor punya banyak wisata alam yang cocok jadi destinasi short trip lo di tengah hiruk pikuk kehidupan ibu kota. Salah satu tempat yang wajib lo kunjungi yaitu Agrowisata Gunung Mas Bogor.
Gunung Mas Bogor menawarkan pengalaman wisata alam yang kekinian yang cocok buat anak muda. Gimana nggak, selain punya hamparan kebun teh yang masih asri, destinasi wisata ini juga punya berbagai wahana atau permainan seru yang patut lo cobain, mulai dari offroad, ATV, flying fox, dan yang paling baru ada rainbow slide. Biar nggak penasaran, simak informasi selengkapnya berikut ini, Superfriends.
Ada Apa Aja di Gunung Mas Bogor?
1. Kebun Teh dan Tea Bridge
Kebun teh jadi ikon utama dari wisata Gunung Mas Bogor. Lo bisa menyusuri hamparan kebun teh kayak di film Heart yang diperanin sama Irwansyah dan Acha Septriasa itu. Selain jalan-jalan langsung di tengah kebun, lo juga bisa masuk ke wahana Tea Bridge atau jembatan kayu yang dibangun di atas kebun teh.
2. Berpetualangan dengan Offroad Komodo dan ATV
Nggak cuma jalan kaki, lo juga bisa menyusuri kebun teh dengan naik offroad atau ATV, Superfriends. Lo bakal ngelewatin jalur berlumpur dan berbatu yang bikin perjalanan makin menantang. Kalau pengin bareng-bareng, lo bisa pilih offroad yang mampu menampung maksimal 4 orang. Sebaliknya, ATV cocok buat lo yang suka berpetualang sendirian.
3. Meluncur dengan Flying Fox
Buat lo pecinta ketinggian, wahana yang satu ini wajib banget lo cobain di Gunung Mas Bogor. Yup, apa lagi kalau bukan flying fox. Lo bakal ngerasain sensasi meluncur di ketinggian dengan panjang tali sampai 250 meter, lho. Sesampainya di tempat finish, lo bakal dijemput sama offroad buat kembali ke titik awal.
4. Main Rainbow Slide
Nah, ini nih wahana yang masih “anget” di Gunung Mas Bogor. Namanya Rainbow Slide. Di sini, lo bisa meluncur di atas perosotan raksasa pakai ban. Kelihatannya sih gampang, ya. Namun, nggak sedikit pengunjung yang berteriak heboh saking cepatnya ban meluncur di atas perosotan sepanjang 100 meter tersebut.
5. Bermalam di Glamping
Udah capek jalan-jalan dan main berbagai wahana, tapi masih belum mau balik ke Jakarta. Tenang, Superfriends. Lo bisa menginap di glamping yang berjejer di tepian sungai. Ada berbagai ukuran tenda yang bisa lo pilih sesuai kebutuhan. Cocok nih buat lo yang pengin malam mingguan bareng geng lo yang seru itu.
Tiket Masuk dan Wahana di Gunung Mas Bogor
Tiket masuk weekday: Rp15.500 ribu
Tiket masuk weekend: Rp20 ribu
Tiket motor: Rp5 ribu
Tiket mobil: Rp20 ribu
Tea brigde: Rp10 ribu/orang
Offroad komodo: mulai dari Rp400 ribu
ATV: Rp150 ribu
Flying fox: Rp60 ribu
Rainbow Slide: Rp25 ribu/orang atau Rp35 ribu/tandem
Glamping: mulai dari Rp600 ribu
Jam Operasional dan Lokasi Gunung Mas Bogor
Gunung Mas Bogor bukan setiap hari mulai pukul 06.00 - 18.00 WIB. Kalau mau glamping, pastiin lo udah bawa bekal makanan karena bakal susah keluar setelah pukul 18.00 WIB, ya. Lokasinya berada di Jalan Raya Puncak Km 87 Tugu Selatan, Cisarua, Bogor. Jaraknya sekitar 35,2 km dari Stasiun Bogor atau sekitar 1 jam 52 menit menggunakan mobil.
Sebaiknya lo berangkat pagi buta buat menghindari macet ke arah puncak. Selain itu, berangkat lebih awal bikin lo jadi lebih mudah dapet tempat parkir dan bisa main wahana tanpa perlu antre lama-lama. Tertarik main ke Gunung Mas Bogor, Superfriends? (arpd)
ARTICLE TERKINI
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :