Sebagai bagian terluas di bumi, laut masih punya banyak rahasia yang belum dieskplorasi sama manusia. Beberapa di antaranya menyimpan keindahan panorama bikin takjub. Nggak heran kalau banyak penyelam yang pengin ngebuktiin dengan menyelam langsung di lautan tersebut.
Di beberapa spot diving ini, misalnya. Saking keren panorama lautannya, destinasi tersebut masuk dalam predikat spot diving terbaik di dunia versi PADI, lho. Bahkan, salah satunya ada yang berlokasi di Indonesia. Biar nggak tambah penasaran, simak penjelasan selengkapnya berikut ini, Superfriends.
Bajo Alcyone – Pulau Cocos, Costa Rica
Walaupun lokasinya cukup jadi dari pantai Pasifik Costa Rica, tempat yang satu ini sering banget dikunjungi sama penyelam dari berbagai negara, lho. Namanya Pulau Cocos. Spot diving ini menawarkan pengalaman menyelam bareng hiu martil. Ada juga gunung bawah laut bernama Bajo Alcyone dengan ketinggain 25 meter di bawah permukaan yang jadi habitat bagi hiu martil. Waktu terbaik buat menyelam di Pulau Cocos yaitu Juni hingga November untuk melihat kehidupan laut terbaik dan Desember sampai Mei untuk kondisi air terbaik.
SS Thistlegorm – Ras Mohammed, Mesir
Nggak cuma padang pasir, Mesir ternyata juga punya lautan yang worth-it banget buat jadi lokasi penyelaman, Superfriends. Salah satunya SS Thistlegorm yang berada di bagian utara Laut Merah. Lo bisa lihat pemandangan bangkai kapal angkut Inggris dengan panjang 128 meter yang tenggelam pada tahun 1941. Waktu terbaik buat menyelam di SS Thistlegorm yaitu bulan Maret samapi Mei dan September sampai November.
Blue Corner – Pulau Ngemelis, Palau
Blue Corner merupakan tempat diving yang udah terkenal sejak berabad-adab yang lalu. Daya tariknya terletak pada dinding karang yang membentang di sepanjang sisi Pulau Ngemelis, Palau, salah satu negara di kawasan Oseania. Makin banyak arus lautnya, makin banyak pula jenis ikan yang bisa lo lihat selama penyelaman, seperti tuna, hiu, dan pari elang. Waktu terbaik buat menyelam di Blue Corner yaitu Oktober sampai Mei.
Tiger Beach – Pulau Grand Bahama, Bahama
Pengin ngerasain sensasi diving bareng ikan hiu, Superfriends? Salah satu spot diving yang bisa lo kunjungi yaitu Tiger Beach di Pulau Grand Bahama, Bahama. Ada berbagai jenis hiu yang bakal nemenin penyelaman lo, seperti hiu martil, hiu koboi, hiu karang, hiu macam, hiu perawat, dan hiu lemon. Banyak banget, kan! Waktu terbaik buat menyelam di Tiger Beach yaitu Oktober sampai Januari.
Cape Kri – Raja Ampat, Indonesia
Salah satu spot diving di Indonesia yang diakui dunia karena keindahannya yaitu Cape Kri atau Tanjung Kri. Tempat penyelaman yang berada di Raja Ampat, Papua, ini terkenal karena memiliki air yang relatif hangat dan dinding karang yang indah. Selain itu, beberapa tahun lalu, para ilmuwan menemukan banyak spesies ikan cuma dalam sekali penyelaman, lho. Terbukti udah nggak diraguin lagi deh keindahannya. Waktu terbaik buat menyelam di Cape Kri yaitu bulan Oktober hingga April.
Itu tadi beberapa spot diving terbaik di dunia versi PADI. Kira-kira, mana nih yang mau lo kunjungi, Superfriends? (arpd)
ARTICLE TERKINI
Source:Padi
Please choose one of our links :