Menikmati angin segar dan pemandangan indah di tengah padang rumput yang hijau pasti menyenangkan ya, Superfriends! Apalagi kalau sabana ini terletak jauh dari keramaian dan jarang dikunjungi wisatawan, pasti sangat terjaga keasriannya, dan hewan-hewan yang hidup di sana pun akan tetap terjaga kehidupannya.
Jika biasanya sabana ada di dalam kawasan gunung, namun 5 sabana ini berada di luar gunung dan bisa lo datangi kapan saja loh, Superfriends!
Sabana Taman Nasional Baluran
Image source: instagram.com/_sebatashoby_
Terkenal dengan predikat julukan “Africa van Java,” Sabana Bekol yang memiliki luas 10.000 hektar ini menyuguhkan hamparan rumput berwarna keorenan yang sangat eksotis. Belum lagi hewan yang mendiami sabana ini yaitu banteng jawa, kerbau liar, dan rusa jawa, membuat sabana ini semakin terasa seperti Afrika. Banyaknya flora dan fauna yang hidup di sini menjadikan sabana dan seluruh kawasan Taman Nasional Baluran ditetapkan menjadi cagar biosfer oleh UNESCO.
Sabana Pulau Kenawa
Image source: instagram.com/satrioo.k
Pulau Kenawa adalah pulau tak berpenghuni yang terletak di Nusa Tenggara Barat, tepatnya di Desa Pototano, Kabupaten Sumbawa Barat. Pulau dengan luas 8 hektar ini berada ditengah-tengah laut, dan memiliki sebuah bukit yang bisa didaki dengan estimasi waktu hanya 10 menit. Gak hanya menikmati indahnya sabana, lo juga bisa melakukan aktivitas lain jika berkunjung ke sini, seperti kemping, memancing dan snorkling. Seru banget!
Sabana Puru Kambera
Image source: instagram.com/jeremisetiawan
Sabana ini merupakan sabana terluas di Indonesia, yang terletak di Mondu, Kanatang, Kabupaten Sumba Timur, NTT. Gak usah diragukan lagi keelokan pemandangannya, karena sepanjang mata memandang, lo hanya akan melihat hamparan rumput menguning, dan kuda liar yang sedang merumput diatasnya. Lo juga bisa bermain di hamparan pasir pantai Puru Kambera yang gak kalah indah. Padang rumput bertemu dengan pantai? Kebayang kan indahnya, Superfriends!
Sabana Cidaon
Image source: instagram.com/muhammadtoha3210
Di sebelah barat Taman Nasional Ujung Kulon, terdapat sebuah padang rumput yang luas, dan menjadi tempat berkumpul dan mencari makan satwa-satwa yang hidup di sana. Selain badak bercula satu yang sudah mulai jarang terlihat, satwa lain yang sering terlihat di Sabana Cidaon ini diantaranya banteng, sapi, kerbau, bahkan burung merak. Sabana ini berlokasi hanya 10 menit dari Pulau Peucang, makanya gak heran kalau Sabana Cidaon banyak dikunjungi oleh wisatawan yang sedang plesiran ke pulau tersebut.
Sabana Pulau Komodo
Salah satu sabana yang sering didatangi para traveler adalah pulau Gili Bala, atau lebih dikenal dengan nama Gili Wala. Di pulau ini, ada sebuah padang rumput dan juga bukit, yang menjadi destinasi favorit wisatawan setelah bermain ke Labuan Bajo. Setelah lelah mendaki bukit, semuanya akan terbayar dengan keindahan panorama pemandangan Labuan Bajo dari atas, dengan dominasi warna hijau rumput, dan biru laut di sekitarnya.
ARTICLE TERKINI
Source:https://www.pramborsfm.com/lifestyle/5-savana-di-indonesia-yang-paling-indah-mana-favoritmu/all
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :