Selain terkenal dengan panorama alamnya yang memukau, Belitung juga menyimpan sejumlah museum yang layak dijajal penikmat wisata sejarah. Di Belitung, lo dapat menjelajahi beberapa museum unik yang menyimpan koleksi karya seni indah serta benda bersejarah lain. Menyambangi museum-museum ini tentu akan membuat lo mengenal Belitung secara lebih dekat.
Apa sajakah museum unik yang layak dikunjungi wisatawan di Pulau Belitung? Berikut adalah 5 di antaranya. Silakan disimak ya bro!
1. Museum Tanjung Pandan, Tanjung Barat
5 Museum Unik yang Patut Dijelajahi Wisatawan di Pulau Belitung. Photo Credit: travelerien.com
Museum ini sangat direkomendasikan bagi lo yang memiliki kecintaan terhadap sejarah. Di Museum Tanjung Pandang, lo bisa mengamati benda-benda kuno yang berasal dari zaman pendudukan Belanda dan Jepang. Saat memasuki halaman museum ini, pengunjung dapat mengamati Buaya Muara dan Ikan Arapima yang telah diawetkan sejak puluhan tahun silam.
Benda-benda bersejarah yang dipamerkan di museum ini contohnya adalah pedang, laras panjang, dan lain-lain Beberapa senjata tradisional khas Belitung juga turut dipajang dalam museum ini, misalnya seperti tombak lade, keris, dan golok. Mengamati benda-benda ini tentu akan mengingatkan lo tentang besarnya perjuangan rakyat Indonesia melawan penjajah di masa dahulu.
Selain senjata, koleksi lainnya yang dimiliki Museum Tanjung Pandan adalah peralatan rumah tangga kuno milik penduduk Belitung di masa lampau. Contohnya adalah periuk tembaga, cerekt, tempat sirih, setrika, gantang, dan pahar. Museum ini buka setiap hari dengan jam operasional mulai pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB. Pengunjung akan dikenakan tarif sebesar Rp 2.000. Murah sekali, bukan?
2. Museum Timah Indonesia
5 Museum Unik yang Patut Dijelajahi Wisatawan di Pulau Belitung. Photo Credit: bangkatour.com
Museum Teknologi Pertimahan atau Museum Timah Indonesia juga merupakan objek wisata sejarah yang patut dijelajahi wisatawan di Pulau Belitung. Museum ini diresmikan pertama kalinya pada tanggal 2 Agustus 1997. Di dalam museum ini, lo bisa menemukan catatan sejarah pertambangan di Bangka Belitung secara lengkap.
Museum Timah Indonesia memamerkan peralatan kuno yang dipakai untuk menggali timah sejak abad ke-17, tepatnya pada masa kolonialisme Belanda di Indonesia. Selain alat penghasil timah, museum ini juga memajang beberapa karya seni yang diletakkan dalam diorama, misalnya seperti foto atau lukisan. Karya-karya seni tersebut rata-rata menggambarkan suasana pertambangan timah di masa lampau.
Bangunan yang dijadikan sebagai Museum Timah Indonesia kabarnya merupakan gedung warisan Belanda di masa lampau. Museum ini juga menjual souvernir yang terbuat dari bahan timah. Hingga sampai saat ini, Museum Timah Indonesia diketahui menjadi museum timah pertama dan satu-satunya yang berlokasi di wilayah Asia.
3. Museum Kata, Belitung Timur
5 Museum Unik yang Patut Dijelajahi Wisatawan di Pulau Belitung. Photo Credit: museumkataandreahirata.com
Banyak dari lo tentu sudah pernah mendengar nama museum ini, bukan? Museum Kata dibuka oleh penulis novel Laskar Pelangi, Andrea Hirata. Ia mendirikan Museum Kata dengan maksud menyebar inspirasi dan semangat kepada pengunjung melalui kata-kata mutiara yang terpampang di sejumlah ruangan di museum.
Saat memasuki museum ini, lo dapat melihat banyak kata-kata indah yang sarat dengan hal inspiratif. Salah satu contohnya seperti “Bermimpilah dalam hidup, jangan hidup dalam mimpi”. Museum Kata tidak sekadar menghadirkan potongan kisah yang tersaji dalam novel Laskar Pelangi, melainkan juga beberapa karya sastra ternama lain.
Di Museum Kata, lo juga mendatangi “Warkop Kupi Kuli” yang menyajikan kopi paling nikmat se-Belitung. Usai puas menjelajahi Museum Kata, wisatawan bisa melihat sekolah gratis bagi warga Belitung yang berlokasi di belakang museum. Jangan lupa mendatangi tempat ini ya bro!
4. Museum Badau
5 Museum Unik yang Patut Dijelajahi Wisatawan di Pulau Belitung. Photo Credit: indonesiakaya.com
Sesuai dengan namanya, museum ini mengoleksi berbagai macam benda peninggalan Kerajaan Badau. Di bagian depan Museum Badau, pengunjung akan disuguhi pemandangan patung tentara Badau yang memegang tombak. Patung ini kabarnya menggambarkan masa kejayaan tentara Badau saat berhasil merebut sejumlah daerah di Belitung.
Pembangunan Museum Badau dimaksudkan untuk menjaga kelestarian benda-benda kuno milik Kerajaan Badau. Contoh barang kuno yang dapat dilihat pengunjung di museum ini adalah senjata keris serta alat musik berupa gong dan kalinang.
Museum Badau juga memiliki cerita menarik yang tersebar di kalangan penduduk setempat. Raja pertama Badau, Daloeng Muyang Gresik, diceritakan pernah membuat tombak bernama Berlek 13. Konon, senjata tersebut terdiri atas jenis kelamin laki-laki dan perempuan.
Suatu hari, tombak laki-laki dan tombak perempuan ditempatkan di lokasi yang berbeda. Tombak laki-laki ditaruh di Museum Badau, sementara tombak perempuan berada di Museum Tanjung Pandan. Tak lama setelah itu, kedua tombak ini ditemukan bersatu kembali di Museum Badau. Hingga sampai saat ini, Museum Badau diawasi oleh keturunan Raja Badau ke-10 bernama Ki Johar Juki.
5. Rumah Adat Belitung Barat
5 Museum Unik yang Patut Dijelajahi Wisatawan di Pulau Belitung. Photo Credit: mentaribelitung.com
Museum berbentuk rumah panggung ini dapat lo temukan di Kota Tanjung Pandan, tepatnya di Jalan Ahmad Yani. Di bagian depan rumah adat ini, pengunjung dapat melihat teras yang dibuat menggunakan teknik tradisional. Rumah adat Belitung diketahui memiliki tiga bagian, yakni ruang utama, loss, dan dapur.
Saat memasuki bagian dalam rumah ini, lo bisa mengamati lemari berisi pakaian pengantin khas Belitung. Tempat ini juga dihiasi banyak ornamen khas Belitung yang nampak begitu indah. Selain itu, pengunjung dapat melihat-lihat kamar pengantin serta foto-foto lampau yang diletakkan di meja dan dinding.
Di bagian belakang rumah, lo dapat melihat dapur tradisional khas penduduk Belitung di masa lampau. Rumah adat yang diresmikan sejak tahun 2009 ini kabarnya juga menjadi tempat berkumpul keluarga serta tempat pengajian. Lo patut mendatangi tempat ini deh bro!
Demikian 5 museum unik yang dapat lo jumpai di Pulau Belitung. Mengunjungi tempat-tempat ini tentu akan membuka wawasan lo terhadap sejarah Belitung. Museum-museum ini juga cocok dikunjungi wisatawan yang berniat melepas penat dan stres. Jangan lupa kunjungi tempat-tempat ini ya bro!
Feature Image - museumkataandreahirata.com
ARTICLE TERKINI
Author :
Article Date : 15/01/2019
Article Category : Wilderness
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :