Miya masih jadi salah satu Marksman paling ditakuti di Mobile Legends, apalagi kalau pakai build Miya tersakit 2025 yang bener-bener ngasih damage edan! Lo bisa nge-carry tim dengan attack speed ngebut dan critical damage yang bikin lawan langsung keok.
Nah, di artikel ini, gue bakal kasih rekomendasi build Miya tersakit yang bisa bikin lo auto savage dan mendominasi permainan. Langsung aja simak sampai habis biar nggak ketinggalan meta terbaru!
Build Miya Tersakit
Miya adalah hero Marksman yang jadi andalan tim buat ngasih damage paling besar. Supaya makin maksimal, pemilihan build Miya tersakit jadi hal yang wajib diperhatikan. Kombinasi attack speed dan damage tinggi bikin Miya bisa ngelumpuhin lawan dalam waktu singkat. Apalagi kalau pakai build Miya tersakit 2024 sekali tembak, musuh bisa langsung tumbang cuma dengan beberapa serangan aja.
Build tersakit Miya nggak cuma fokus ke damage besar, tapi juga kecepatan serangannya biar makin sering ngeluarin critical hit. Semakin cepat Miya menyerang, semakin besar juga kemungkinan buat ngelakuin serangan mematikan. Bahkan, kalau build-nya udah optimal, bisa sampai ke level build Miya tersakit 1 hit, di mana Miya bisa nge-burst lawan cuma dengan satu serangan aja.
Nah, kalo hal tersebut jadi prioritas Superfriends, berikut adalah item Miya tersakit yang bisa dipake:
-
Swift Boots
Swift Boots bukan cuma nambahin movement speed, tapi juga ningkatin attack speed Miya. Dengan item ini, Miya bisa bergerak lebih lincah sekaligus menyerang lebih cepat, bikin damage yang dihasilkannya makin maksimal di early game.
-
Haas' Claws
Haas’ Claws membuat serangan basic Miya jadi lebih kuat berkat tambahan lifesteal, physical attack, dan critical chance yang signifikan.
-
Windtalker
Windtalker bikin attack speed Miya makin ngebut, jadi dia bisa ngeluarin serangan dengan lebih cepat. Dengan item ini, damage yang dihasilkan juga jadi lebih stabil dan makin efektif buat ngehabisin lawan
-
Berserker’s Fury
Item yang satu ini membuat damage Miya makin pedih dengan tambahan physical attack yang besar dan critical chance-nya yang naik drastis.
-
Malefic Roar
Malefic Roar ngasih tambahan physical penetration, bikin serangan Miya lebih gampang tembus armor lawan.
-
Wind of Nature/Athena’s Shield/Rose Gold Meteor/Immortality
Untuk item terakhir, Miya dapat menggunakan item defensif sesuai dengan situasi di game. Kalau musuh banyak ngandelin physical damage, Wind of Nature jadi pilihan yang tepat buat ngasih perlindungan sementara. Tapi kalau serangan magic lawan terlalu menyakitkan, Athena’s Shield bisa bantu ngurangin damage yang diterima.
Pilihan lain yang juga bisa dipertimbangkan adalah Immortality, biar Miya punya kesempatan hidup lagi setelah tumbang. Sementara itu, Rose Gold Meteor bisa jadi alternatif yang bagus karena ngasih tambahan defense serta shield saat HP Miya hampir habis.
Build Alternatif Miya Tersakit
Kalau kurang cocok dengan build Miya tersakit yang sebelumnya, ada alternatif lain yang nggak kalah kuat. Salah satu pilihan terbaik adalah Trinity Build, yang sering dipakai Marksman seperti Karrie dan Wanwan. Build ini fokus pada peningkatan attack speed, bikin Miya bisa menyerang lebih cepat dan menghasilkan damage yang konsisten.
Trinity Build mengandalkan tiga item utama: Corrosion Scythe, Demon Hunter Sword, dan Golden Staff. Ketiga item ini bekerja sama buat ningkatin attack speed secara signifikan, sekaligus memperkuat basic attack Miya.
Berikut adalah build alternatif Miya tersakit yang Superfriends bisa coba:
-
Tough Boots
-
Corrosion Scythe
-
Demon Hunter Sword
-
Golden Staff
-
Malefic Roar
-
Wind of Nature
Battle Spell yang Cocok Untuk Miya
Pemilihan Battle Spell untuk Miya bisa disesuaikan dengan gaya bermain dan kondisi tim saat pertandingan. Jika ingin fokus pada serangan agresif dari lini belakang, Inspire adalah pilihan terbaik. Namun, kalau lebih suka bermain aman dan menghindari serangan mendadak dari musuh, Flicker bisa jadi opsi yang lebih cocok.
Rekomendasi Emblem Miya
Untuk memaksimalkan potensi build Miya tersakit, pemilihan emblem juga penting. Emblem Marksman jadi pilihan terbaik karena memberikan tambahan attack speed yang signifikan, sekaligus meningkatkan adaptive attack dan lifesteal.
Untuk sub-talent,Superfriends wajib pake Swift karena memberikan bonus attack speed tambahan. Selain itu, Weapons Master juga jadi pilihan tepat karena meningkatkan physical attack dari berbagai sumber, termasuk item, emblem, dan skill. Kombinasi ini bakal bikin build Miya tersakit 1 hit musuh.
Itu dia build Miya tersakit 2025 yang bisa bikin lo jadi Marksman paling ditakuti! Dengan kombinasi item yang tepat, attack speed brutal, dan damage super sakit, Miya bisa nge-wipe out lawan dalam hitungan detik. Tinggal pilih battle spell dan emblem yang sesuai sama gaya main lo, terus siap-siap buat savage di Land of Dawn. Cobain sekarang dan buktikan sendiri kekuatannya!
ARTICLE TERKINI
1
5 Julukan Unik Pemain Legendaris yang Menghiasi Liga Spanyol
2
Siapa Pengganti Carlo Ancelotti yang Tepat untuk Real Madrid
3
7 Wisata Alam Kalimantan Selatan yang Wajib Lo Kunjungi
4
Waspada, Man United! Nico Williams Tebar Peringatan Buat Leg Kedua
5
Teknik Terbaik dalam UFC! Dari Jiu-Jitsu Hingga Striking Mematikan!
7 Comments
Other Related Article
1
/
10
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Firman
13/03/2025 at 14:58 PM
Khairul Amri
13/03/2025 at 21:26 PM
SARI ASTUTI
15/03/2025 at 08:57 AM
Raihan Abdullah
21/03/2025 at 22:38 PM
Rusdin
25/03/2025 at 14:17 PM
Maoreen Lokito
15/04/2025 at 09:52 AM
MArsin
16/04/2025 at 13:15 PM