Berkemas alias packing untuk sebuah perjalanan kadang cukup menantang. Sebab, kita harus memastikan pakaian yang dibawa cocok dengan destinasi tujuan. Namun, jika satu destinasi sudah membuat kewalahan, bayangkan bagaimana jika Superfriends harus menuju ke banyak destinasi sekaligus?
Tentu, pada akhirnya lo harus membawa banyak pakaian sesuai dengan tema kegiatan maupun tempat tujuan. Untuk mengatasi masalah ini, lo bisa membawa hanya pakaian wajib yang penting saja dan meninggalkan pakaian lain. Nah, berikut ini beberapa pakaian penting tersebut yang wajib lo bawa saat bepergian.
1. Kemeja putih klasik
Image source: elements.envato.com/Garakta-Studio
Superfriends tidak akan pernah keliru dengan memakai kemeja putih. Sebab, tampilan ini cocok untuk semua kegiatan, musim, ataupun tempat.
Selain itu, kemeja putih klasik juga dapat dipadukan dengan turtleneck tanpa lengan, berbagai model outer, atau digunakan sendiri saja. Bahkan, beberapa penata gaya memadukan kerap memadukan kemeja putih dengan celana pendek untuk pakaian musim semi.
2. Sweater rajut
Image source: elements.envato.com/ADDICTIVE_STOCK
Pakaian lainnya yang cocok untuk segala destinasi adalah sweater rajut yang berbahan ringan. Sweater rajut sangat dibutuhkan para traveler di malam hari, termasuk saat kunjungan di daerah tropis.
Ini karena udara saat malam hari di wilayah tropis pun bisa berubah menjadi dingin. Lo bisa memadukan sweater rajut yang nyaman dengan celana bahan chino dan sneakers.
3. Blazer hitam
Image source: elements.envato.com/mimagephotography
Blazer hitam sangat dinamis karena bisa berpadu dalam berbagai gaya bergantung pada acara. Misalnya, blazer hitam digunakan bersama kaos putih dan celana pendek bahan denim untuk liburan musim panas di kota.
Untuk menghasilkan tampilan yang lebih stylish, blazer hitam dapat dipakai bersama dengan skinny jeans hitam dan sepatu bot di atas lutut. Benar-benar akan membuat penampilan jadi kece!
4. Celana denim dan tas bahu
Image source: elements.envato.com/ollinka
Celana denim adalah pakaian wajib bagi traveler. Pasalnya, celana denim cocok dipakai dalam berbagai kesempatan serta ke berbagai destinasi wisata.
Selain pakaian, tas bahu atau tas selempang juga cukup penting untuk menunjang penampilan. Apalagi, tas bahu bisa digunakan untuk kegiatan apa pun dan mempermudah membawa barang bawaan tanpa harus memakai ransel.
ARTICLE TERKINI
Source:https://travel.kompas.com/read/2022/01/27/081100727/6-pakaian-wajib-saat-bepergian-bikin-bawaan-lebih-ringan?page=all
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :