Close burger icon

HELLO THERE, SUPER USER !

Please Insert the correct Name
Please Select the gender
Please Insert the correct Phone Number
Please Insert the correct User ID
show password icon
  • circle icon icon check Contain at least one Uppercase
  • circle icon icon check Contain at least two Numbers
  • circle icon icon check Contain 8 Alphanumeric
Please Insert the correct Email Address
show password icon
Please Insert the correct Email Address

By pressing Register you accept our privacy policy and confirm that you are over 18 years old.

WELCOME SUPER USER

We Have send you an Email to activate your account Please Check your email inbox and spam folder, copy the activation code, then Insert the code here:

Your account has been successfully activated. Please check your profile or go back home

Reset Password

Please choose one of our links :

Aturan Umum Kompetisi Trail Running yang Harus Lo Pahami!

Olahraga lari bisa dibilang menjadi salah satu olahraga yang paling sering dilakukan banyak orang. Selain mudah, olahraga ini juga terbilang praktis untuk dilakukan oleh siapapun, kapanpun dan dimanapun, termasuk di daerah pegunungan.

Yup, lari lintas alam atau yang kini kerap disebut trail running memang menjadi bisa alternatif olahraga lari yang menantang. Sulitnya medan dan cuaca yang sangat cepat berubah membuat olahraga yang satu ini membutuhkan sejumlah aturan yang harus diikuti.

Tertarik mencoba kompetisi olahraga ekstrem yang satu ini, bro? Sebaiknya, pahami aturan umum kompetisi trail running berikut ini sebelum lo mencobanya!

[readalso url=21881]

Jangan Lupa Membawa Perlengkapan Wajib

Image source: alpsinsight.com

Setiap kompetisi trail running pasti ada sejumlah peraturan yang harus dipatuhi peserta. Di antara peraturan tersebut adalah kewajiban setiap peserta membawa beberapa perlengkapan, seperti P3K sederhana, course map, timing chip, makanan serta minuman secukupnya, headlamp, baju hangat, nomor peserta, dan peluit. Bahkan, pada beberapa kompetisi ada yang menambahkan aturan tambahan yaitu wajib memiliki asuransi kecelakaan, bro.

Karena berhubungan dengan keselamatan peserta, kelengkapan ini biasanya akan diperiksa panitia sesaat sebelum perlombaan dimulai. Panitia biasanya bakal langsung mendiskualifikasi peserta yang belum bisa memenuhi syarat tersebut untuk menghindari kejadian-kejadian yang tidak diinginkan, bro.

Memiliki Kondisi Fisik dan Mental yang Memadai

Image source: alpsinsight.com

Karena termasuk olahraga berat, setiap peserta yang mengikuti kompetisi ekstrem ini diwajibkan memiliki kondisi fisik dan mental yang benar-benar prima, bro. Wajar saja, jika saat proses pendaftaran panitia mewajibkan para peserta trail running untuk memiliki surat keterangan sehat dari rumah sakit setempat.

Oleh karena itu, pastikanlah kondisi fisik dan mental lo prima sebelum mengikuti kompetisi trail running, bro. Bahkan, sebaiknya jagalah asupan makan dan lakukan olahraga secara rutin sebelum memutuskan untuk mengikuti kompetisi olahraga ekstrem yang satu ini.

Jangan Membuang Sampah Sembarangan

Image source: alpsinsight.com

Tujuan utama kompetisi trail run salah satunya tentu saja untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya sikap menjaga lingkungan. Oleh karena itu, saat berlari melintasi kawasan pegunungan jangan pernah membuang sampah sembarangan ya, bro. Sebagai tindakan antisipasi, siapkanlah tas kresek atau plastik khusus untuk membuang bungkus makanan dan minuman yang sudah tidak terpakai.

[readalso url=21248]

Jangan Memotong Rute

Biasanya, sebelum mulai lomba panitia sudah menentukan rute mana saja yang harus dilewati peserta. Penentuan rute ini dilakukan untuk mencegah hal-hal buruk dan menghindarkan peserta dari kawasan berbahaya pegunungan seperti jurang atau daerah rawan longsor, bro.

Oleh karena itu, ikutilah rute yang telah ditetapkan dan jangan memotong rute atau melewati jalur lain di luar yang telah ditetapkan panitia, bro. Pasalnya, dengan memotong rute risiko kecelakaan atau tersesat pasti bakal meningkat. Selain itu, lo juga sudah mencederai nilai-nilai sportivitas jika melakukan hal curang yang satu ini, bro.

So, itulah beberapa aturan umum kompetisi trail running yang harus lo pahami. Berani mencobanya, bro?

 

Referensi : https://akasakaoutdoor.co.id/blogs/aks-journal/5-aturan-trail-run-yang-harus-kamu-tahu

ARTICLE TERKINI

Author :

Article Date : 18/10/2020

Article Category : Extreme Action

Tags:

#Beginner #Extreme #solo-traveling

0 Comments

Comment
Other Related Article
image article
Extreme Action

Tentang Highlining, Olahraga Ekstrem yang Menantang Maut

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Extreme Action

Tantangan Berat Gowes Sepeda dalam Kondisi Hujan

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Extreme Action

Atraksi Wisata Ekstrem yang Bisa Dilakukan di Wilayah Perairan

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Extreme Action

Tentang Zipline yang Populer di Kalangan Penggemar Olahraga Ekstrem

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Extreme Action

Profil dan Cerita Tentang Chris Sharma Legenda Pendakian

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Extreme Action

5 Makanan Paling Ekstrem di Dunia, Berani Coba?

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Extreme Action

Mengenal Bushcraft, Aktivitas Outdoor yang Beda dengan Survival

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Extreme Action

5 Jalur Pendakian Gunung Salak Favorit Pendaki Indonesia

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Extreme Action

Info Pendakian Gunung Merbabu via Suwanting, Pemula Wajib Tahu!

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Extreme Action

Penyebab Pendaki Tersesat Saat Naik Gunung, Perhatikan!

Read to Get 5 Points
image arrow
1 /

Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive