Tendangan gawang adalah sesuatu yang biasa diliat dalam sepak bola. Akan terasa aneh, jika lo sampai tidak tau apa itu tendangan gawang. Tapi ga papa, kalau gak tau juga ga masalah. Mungkin bisa jadi lo baru menjadi fans bola. Oleh karena itu, agar pemahaman bola lo bertambah. Kali ini Supersoccer akan membahas apa itu tendangan gawang, atau kadang biasa disebut dengan Goal Kick. Tanpa banyak basa-basi lagi, langsung saja check this out!
Apa yang Dimaksud dengan Tendangan Gawang?
Sederhananya tendangan gawang adalah aktivitas yang mana seorang pemain bertahan atau yang bisanya kiper akan menendang bola ke arah depan setelah bola keluar dari lapangan. Adapun situasi ini dapat terjadi jika tendangan dari pihak lawan keluar dan mengarah ke luar arah gawang.
Penyebab Terjadinya Tendangan Gawang
Tendangan gawang umumnya terjadi ketika tim penyerang melepaskan tembakan yang mengarah ke luar lapangan dari gawang yang mereka serang. Namun, tendangan gawang juga dapat diberikan jika terjadi pelanggaran oleh tim penyerang di dalam kotak penalti atau jika pemain membawa bola keluar lapangan melewati garis gawang. Selain itu, kalau lo biasa main bolas seharusnya lo juga tau bahwa sundulan dan tindakan lainnya yang menyebabkan bola keluar melewati garis gawang juga bisa terhitung sebagai penyebab terjadinya tendangan gawang.
Aturan Tendangan Gawang
Nah, dalam aturan tendangan gawang ini, bola harus diam saat ditendang dari mana saja di dalam kotak gawang oleh pemain bertahan atau kiper. Bola dianggap dalam permainan, ketika ditendang dan mulai bergerak dengan jelas. Pemain lawan harus berada di luar kotak penalti hingga bola benar-benar dalam permainan.
Namun, jika tendangan gawang dilakukan dengan cepat ketika lawan sedang mencoba meninggalkan kotak penalti, mereka diperbolehkan menyentuh atau menghadang bola setelah bola dilepaskan.
Selain itu, jika tendangan gawang dilakukan dengan bola yang masih bergerak atau dari lokasi yang salah, maka tendangan gawang harus diulang. Jika penendang kembali menyentuh bola sebelum pemain lain menyentuhnya, tendangan bebas tidak langsung diberikan.
Jika ada pelanggaran tangan oleh penendang, tendangan bebas langsung diberikan, atau tendangan penalti diberikan jika pelanggaran terjadi di dalam kotak penalti penendang, kecuali penendang adalah penjaga gawang, dalam hal ini tendangan bebas tidak langsung akan diberikan.
Perbedaan Tendangan Gawang dan Tendangan Sudut
Tendangan sudut tuh diberikan waktu bola terakhir kali disentuh sama pemain satu tim sebelum lewat garis gawang. Nah, tendangan gawang itu diberikan kalo pemain penyerang yang terakhir sentuh bola sebelum lewat garis akhir di tiang gawang. Jadi, bedanya simpel aja, tendangan sudut diberikan kalo bola keluar melewati garis gawang dari tendangan teman satu tim, sementara tendangan gawang diberikan kalo bola keluar melewati garis gawang dari tendangan tim lawan.
Pengaruh Tendangan Gawang Terhadap Proses Membangun Serangan
Sekarang tendangan gawang jadi makin berharga dalam sepak bola modern. Klub-klub sepak bola di seluruh dunia udah pakai teknologi canggih dan data buat analisis permainan. Dengan bantuan teknologi dan data ini, tim bisa lihat setiap detail permainan dengan lebih jelas. Salah satunya yang mereka perhatiin adalah tendangan gawang. Nah, tendangan gawang itu biasanya jadi awal serangan buat tim yang punya bola. Makanya, pelatih dan analis selalu fokus buat ngerapiin hal ini karena ini bisa jadi peluang buat tim buat majuin bola dari daerah belakang ke depan. Akibatnya, kita lihat terus berkembangnya cara dan strategi tendangan gawang yang udah direncanain dengan matang.
Tim-tim yang Menerapkan Proses Build Up Serangan dari Tendangan Gawang
1. Brighton & Hove Albion
Brighton & Hove Albion merupakan salah satu tim Premier League yang banyak menggunakan tendangan gawang untuk membangun serangannya. Mereka telah menerapkan tren terbaru dalam pengaturan tendangan gawang, yang melibatkan penjaga gawang yang menerima bola alih-alih memainkan umpan pertama.
2. Arsenal
Arsenal adalah tim Liga Premier lainnya yang telah menggunakan tendangan gawang untuk membangun serangan mereka. Mereka telah memanfaatkan ruang di lini tengah yang tidak terisi selama tendangan gawang untuk menciptakan peluang bagi penyerang mereka.
3. Manchester United
Selain Arsenal, Manchester United juga dikenal menerapkan proses build up dari tendangan gawang. Proses direct yang dijalankan kadang juga ganti dengan strategi ini.
4. Crystal Palace
Crystal Palace juga merupakan tim yang menggunakan kombinasi umpan panjang dan pendek saat melakukan tendangan gawang. Mereka menggunakan umpan-umpan pendek untuk memikat lawan agar menjauh dari gawangnya dan umpan-umpan panjang untuk melewati tekanan lawan
5. Aston Villa
Sama halnya dengan Crystal Palace, Aston Villa juga menggunakan campuran umpan panjang dan pendek saat melakukan tendangan gawang. Mereka memanfaatkan umpan-umpan pendek untuk mempertahankan penguasaan bola dan umpan-umpan panjang untuk menembus lini pertahanan lawan.
Itulah pembahasan mengenai tendangan gawang dalam sepak bola. Semoga pemahaman lo bertambah dan menjadi lebih mencintai olahraga ini. Oh iya, tetap update pengetahuan sepak bola lo dengan selalu mengunjungi website Supersoccer.
ARTICLE TERKINI
1
Pergantian Tahta! Bagaimana Strategi Brilian Ankalaev Mengakhiri Era Pereira di UFC 313!
2
Haaland Main di Man City Selama 10 Tahun? Kayaknya Gak Mungkin, Tapi...
3
Arsenal Pantau Situasi Leroy Sane di Bayern Munchen, Bisa Direkrut Gratis!
4
Super Podcast Show Balik Lagi dan Kolaborasi Bareng Stand Up Indonesia
5
“Middle Child”, Single Akustik dan Reflektif dari Solois Belen
Source:Supersoccer
0 Comments
Other Related Article
1
/
10
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :