Di era milenial ini, menikmati kopi dengan cita rasa yang mantap sering kali dicari ke kedai kopi yang menyuguhkan suasana yang nyaman. Ya, ibarat lo menikmati sesuatu yang membuat perasaan hati lo senang, pastinya lo ingin berbagi momen itu dengan teman-teman lo, kan?
Nah, bahasan kali ini adalah 7 tempat nongkrong di Malang yang punya sederet sajian menu kopi nikmat yang pas dijadikan tempat untuk kopdar, bro! Penasaran kedai kopi mana saja yang menjadi tempat nongkrong yang favorit di Kota Malang? Langsung aja deh lo liat daftarnya di bawah ini!
[readalso url=18564]
8 OZ Coffee Studio
Jika Lo Pecinta Kopi, 7 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Malang Ini Harus Lo Singgahi! Photo Credit: majalah.ottencoffee.co.id
Kedai kopi dengan desain arsitektur, baik eksterior maupun interior, yang bergaya minimalis ini sering digandrungi para pecinta kopi di malang. Bicara soal desain kedai kopi ini, didominasi dengan warna hitam putih serta pencahayaan yang selaras menjadikan 8 OZ Coffee Studio ini tempat nongkrong di Malang yang instagrammable banget!
Tempat nongkrong di Malang yang satu ini menyuguhkan suasana asik yang juga dilengkapi dengan berbagai racikan kopi mancanegara yang mantap di menunya. Beberapa diantaranya seperti: Airuma Brazil, Finca Bellavista Colombia, serta Yorgacheffe Ethiopia.
Bataputi Coffee House
Jika Lo Pecinta Kopi, 7 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Malang Ini Harus Lo Singgahi! Photo Credit: reresepan.com
Berada di Jalan Araya Megah, Blimbing, Bataputi Coffee House ini adalah salah satu tempat nongkrong di malang yang terbilang lagi hits. Kedai kopi ini menyuguhkan suasana yang nyaman didominasi dengan area outdoor yang memiliki pemandangan sungai dengan jembatan gantung. Untuk area indoor, dindingnya dikelilingi kaca yang dimana tetap menyuguhkan lo pemandangan indah tersebut walaupun dari dalam ruangan.
Di Bataputi Coffee House ini lo bisa merasakan sejuknya udara Malang sambil menikmati beragam kopi yang diracik oleh para ahli. Salah satu sajian kopi yang menjadi menu andalan di kedai kopi ini adalah kopi Flores yang berasal dari Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur.
DW Coffee Shop
Jika Lo Pecinta Kopi, 7 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Malang Ini Harus Lo Singgahi! Photo Credit: sophiamega.com
Kalau lo pecinta kopi sejati, lo harus berkunjung ke DW Coffee Shop yang berada di Jalan Bogor, Sumbersari ini. Gak hanya menyuguhkan lo racikan kopi yang nikmat, tetapi kedai kopi yang satu ini kerap dijadikan salah satu tempat nongkrong di Malang favoritnya para komunitas pecinta kopi.
Salah satu daya tarik dari DW Coffee Shop ini adalah lo bisa belajar meracik kopi serta membuat latte art oleh baristanya secara gratis! Selain itu, desain interior yang didominasi kayu membuat suasana di kedai kopi ini sangat nyaman dan menciptakan kesan hangat.
Golden Heritage Koffie
Jika Lo Pecinta Kopi, 7 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Malang Ini Harus Lo Singgahi! Photo Credit: amazingmalang.id
Berbeda dengan beberapa kedai kopi pada umumnya, Golden Heritage Koffie ini menyuguhkan nuansa modern. Kedai kopi yang satu ini cocok banget buat lo kalau lo adalah pecinta kopi nusantara bro!
Golden Heritage Koffie memiliki banyak pilihan kopi dari berbagai daerah di menunya. Beberapa pilihan kopi Indonesia yang bisa lo nikmati di kedai kopi ini antara lain seperti Aceh Gayo, Bali Kintamani, Flores Bajawa, Java Robusta, Papua Wamena dan Toraja Kalosi.
Java Dancer Coffee
Jika Lo Pecinta Kopi, 7 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Malang Ini Harus Lo Singgahi! Photo Credit: imgrum.pw
Java Dancer Coffee adalah salah satu tempat nongkrong di Malang yang populer dan menjadi salah satu tempat andalan para pecinta kopi. Kedai kopi ini menawarkan sederet sajian kopi khas nusantara di menunya yang dijamin memiliki cita rasa yang nikmat. Mulai dari Sumbawa Robusta, Sumatera Lintong, sampai Wamena Arabika bisa lo pilih disana dalam racikan latte ataupun espresso.
Tempat nongkrong di Malang yang satu ini gak hanya dikenal dengan sajian kopinya yang nikmat, tetapi juga desain interiornya yang unik. Dari namanya saja udah bisa lo tebak kalau desain interior di kedai kopi ini dipenuhi dengan ornamen-ornamen khas Jawa seperti wayang dan batik yang menghiasi ruangannya.
Legipait
Jika Lo Pecinta Kopi, 7 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Malang Ini Harus Lo Singgahi! Photo Credit: keluyuranbertiga.com
Tempat nongkrong di Malang yang satu ini memiliki filosofi unik namun sederhana di balik namanya. Diambil dari Bahasa Jawa “legi” dan “pait” yang berarti manis pahit, kedai kopi ini memiliki sederet pilihan menu kopi yang banyak ragamnya.
Berbagai sajian kopi yang bisa lo pilih di Legipait diantaranya adalah kopi rempah, kopi tubruk, cappuccino, espresso sampai latte. Gak hanya menyajikan secangkir kopi hangat yang mantap, tetapi lo bisa menikmatinya dengan harga yang ramah di kantong bro!
Noch Coffee
Jika Lo Pecinta Kopi, 7 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Malang Ini Harus Lo Singgahi! Photo Credit: majalah.ottencoffee.co.id
Meski terbilang masih baru, Noch Coffee adalah salah satu tempat nongkrong di Malang favoritnya anak muda daerahnya. Dari sederet sajian kopi nikmat yang ditawarkan kedai kopi ini, menu andalannya adalah Iced Americano dan Hot Latte yang juga sering dipesan para pecinta kopi yang berkunjung ke sana.
Selain bisa menikmati sajian menu kopi yang mantap, alasan lain yang menjadikan Noch Coffee sebagai tempat nongkrong di Malang yang hits adalah suasana kedai kopi yang nyaman. Desain interior kedai kopi ini didominasi oleh perabotan kayu berwarna terang dengan dinding berwarna putih.
[readalso url=18680]
Nah, itu lah 7 tempat nongkrong di Malang yang menyajikan sederet kopi nikmat di menunya. Gak hanya bisa menikmati kopi yang mantap, suasana nyaman 7 kedai kopi di atas dijamin bikin lo betah. Jika lo berada di Kota Malang, gak ada salahnya lo mampiri rekomendasi tempat nongkrong di malang ini bro!
Feature Image – blog.miraafianti.com
ARTICLE TERKINI
Author :
Article Date : 08/10/2018
Article Category : Urban Places
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :