Destinasi wisata ini sangat tenang dengan deretan pondok kayu berjejer di bibir pantai. Belum lagi pepohonan yang menutupi sinar matahari. Sejuk dan bikin tenang rasanya kalau berlama-lama di Pantai Ora
Pantai Ora terletak di Pulau Seram. Pulau Seram ini terkenalnya karena kehidupan burung yang melimpah. Dari 117 spesies yang ditemukan di pulau itu, 14 di antaranya adalah endemik Seram.
Terus ada apa aja sih di Pantai Ora? Lo nggak bakal kebingungan buat senang-senang di sana. Bawah laut Pantai Ora sudan menjanjikan keindahan yang harus lo selami.
Di bawah lautnya ada karang hingga ikan-ikan yang cantik. Menariknya lagi, suasana antara pagi dan malam hari di Pantai Ora tuh terbilang beda. Dan, ngasih pengalaman yang menarik.
[readalso url=21919]
Suasana Pagi
Image source: travelmarbles.com
Suasana yang alami jadi lukisan menarik yang akan menemani waktu senggang selama di pantai. Suara deburan ombak makin bikin suasana jadi lebih tenang dengan hamparan pasir yang halus.
Menikmati Pantai Ora ini memang bisa dilakukan pagi dan malam hari. Kalau pagi hari itu lo disambut dengan air laut yang jernih berwarna biru muda serta ada beberapa kapal nelayan baik yang sudah pulang dari laut atau baru mulai melaut. Udara pagi terasa lebih segar. Jadi nggak heran kalau banyak juga wisatawan menikmati Pantai Ora di pagi hari.
[readalso url=23329]
Suasana Malam
Image source: marischkaprudence.blogspot.com
Sudah pasti berbeda kalau ngomong suasana di malam hari. Hal pertama yang lo rasakan adalah angin yang meniup perlahan ditambah dengan suara deburan ombak. Nggak cuma itu aja nih, kalau lo menoleh ke langit malam, pancaran sinar bintang-bintang dan bulan mempercantik pemandangan dengan mata telanjang.
Pada saat malam hari juga bisa melakukan beberapa hal yang mungkin kurang seru apabila dilakukan di pagi hari. Seperti membuat api unggun sambil membakar ikan ataupun hanya mengobrol-ngobrol bareng teman-teman. Tapi jangan lupa langsung dibersihkan ya sisa-sisa sampahnya.
Kalau lo datang bersama teman-teman punya rencana buat berkemah, salah satu spot terkenal adalah Sungai Belanda. Sungai yang bermuara di Pantai Ora ini mempunyai lokasi dekat dengan tebing-tebing curam, sehingga pemandangannya jelas luar biasa indah.
Musim panas adalah salah satu waktu yang tepat untuk datang ke sana. Musim panas menjadi momen para biota laut berkembang biak, sehingga kemungkinan bisa melihat pemandangan alam bawah laut yang luar biasa indah sangatlah besar.
Source: https://www.nativeindonesia.com/pantai-ora/
Article Category : Urban Places
Article Date : 06/05/2021
0 Comments
Other Related Article
1
/
10
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive


Please choose one of our links :