Lo lagi nyari tempat seru buat ngadem dan recharge? Gunung Sangar bisa jadi pilihan yang tepat buat lo! Selain pemandangan yang epic, lo juga bisa nikmatin udara segar sambil explore alam.
Tapi, sebelum berangkat, pastiin lo tahu harga tiket dan jam buka gunung ini biar gak kehabisan waktu. Yuk, simak penjelasan lengkapnya disini!
Lokasi Gunung Sangar
Gunung Sangar mungkin nggak setinggi gunung-gunung lainnya, tapi punya daya tarik yang unik banget. Terletak di kaki Pegunungan Malabar, gunung ini punya bentuk yang menarik, mirip setengah lingkaran terbalik. Walaupun nggak tinggi, jalur pendakiannya cukup menggoda untuk lo yang suka tantangan ringan dan ingin eksplor lebih jauh.
Terletak di Desa Mekarjaya, Kecamatan Arjasari, Kabupaten Bandung, di sekitar Gunung Sangar lo bisa nemuin beberapa mata air jernih yang jadi sumber sungai kecil yang mengalir ke Sungai Ci Bintinu.
Sekarang, kawasan sekitar gunung udah jadi spot wisata yang lagi berkembang, bahkan udah ada basecamp buat pendaki yang terletak di Jalan Citiis, persis di seberang masjid.
Harga Tiket Masuk
Buat lo yang mau mendaki Gunung Sangar, ada biaya tiket masuk yang cukup terjangkau, yaitu Rp10.000 untuk tiket hiking dan Rp10.000 lagi buat biaya parkir. Selain itu, lo juga diwajibkan untuk mengisi buku tamu atau buku pengunjung yang udah disediakan oleh pihak pengelola.
Jalur Pendakian Gunung Sangar
Jalur pendakian utama Gunung Sangar dimulai dari Desa Arjasari dan mengarah ke Baros. Sepanjang perjalanan, lo bakal nemuin beberapa petunjuk arah yang mengarah ke lokasi wisata Yasmin.
Inget Superfriends! Sebelum berangkat, pastikan buat cek kondisi jalur karena cuaca dan situasi alam bisa berubah kapan aja. Jangan lupa bawa perlengkapan yang pas, kayak sepatu gunung, pakaian hangat, dan semua yang lo butuhin selama perjalanan. Terakhir, selalu patuhin aturan dan etika pendakian supaya pengalaman lo tetap aman dan menyenangkan.
Wisata Gunung Sangar
Waktu lo mendaki Gunung Sangar, lo bakal nemuin banyak keunikan alam yang bikin perjalanan makin seru. Salah satunya ada Batu Susun, batu besar yang terletak sekitar 300 meter dari puncak.
Ada juga berbagai batu unik lainnya, kayak Batu Tumpeng, Batu Meja, Batu Kordi, dan Batu Kantil, yang masing-masing punya bentuk menarik. Di puncak gunung ini, lo bakal disuguhi pemandangan luar biasa, terutama panorama kota Bandung yang terlihat memukau dari atas.
Udah siap buat naik ke Gunung Sangar? Jangan lupa buat siapin segala sesuatunya, dari tiket sampai waktu berangkat. Semoga info ini bantu lo biar liburan makin lancar dan gak salah langkah. Happy hiking, Superfriends!
ARTICLE TERKINI
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :