Mau suasana liburan yang segar, menenangkan, dan dikelilingi dengan pepohonan hijau? Kamu bisa datang ke salah satu kebun raya di Indonesia, loh. Nggak hanya memiliki banyak koleksi tanaman, kebun raya juga menjadi tempat konservasi bagi tanaman langka, penelitian, serta sarana wisata dan edukasi.
Di Indonesia sendiri ada banyak pilihan kebun raya yang bisa kamu jadikan destinasi liburan. Mulai dari Kebun Raya Bogor yang legendaris hingga Kebun Raya Bali yang eksotis, berikut adalah rekomendasi kebun raya di Indonesia yang paling menarik untuk dikunjungi.
1. Kebun Raya Bogor
Kebun Raya Bogor, juga dikenal sebagai Kebun Raya Indonesia, merupakan salah satu kebun raya paling terkenal dan tertua di dunia. Terletak di kota Bogor, Jawa Barat, Indonesia, kebun ini memiliki sejarah panjang yang dimulai pada tahun 1817 saat didirikan oleh pemerintah kolonial Belanda
Kebun Raya Bogor memiliki lebih dari 15.000 spesies tanaman, termasuk banyak jenis tumbuhan langka, langka, dan eksotis. Koleksinya mencakup berbagai kelompok tumbuhan seperti pohon, anggrek, tumbuhan hias, tumbuhan herbal, dan masih banyak lagi.
Di sini juga banyak koleksi yang menjadi daya tarik pengunjung, seperti orchidarium atau rumah kaca besar yang berisi berbagai jenis anggrek, pohon beringin tua yang sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda, serta bunga Rafflesia Arnoldi atau bunga bangkai yang langka.
2. Kebun Raya Cibodas
Kebun Raya Cibodas, atau yang secara resmi dikenal sebagai Kebun Raya "Prof. Dr. Kusnoto" Cibodas, merupakan kebun raya yang terletak dataran tinggi Cibodas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Letaknya yang berada di ketinggian sekitar 1.300 meter di atas permukaan laut ini membuat kondisi lingkungannya lebih sejuk dan cocok bagi pertumbuhan tanaman alpine.
Hal yang menjadi daya tarik utama Kebun Raya Cibodas adalah koleksi tumbuhan pegunungan yang beragam. Kebun ini memiliki berbagai jenis tumbuhan yang umumnya ditemukan di daerah dataran tinggi, termasuk spesies tanaman hias, tanaman obat, dan tanaman langka.
Tak hanya taman dan kebun, Kebun Raya Cibodas juga memiliki air terjun dan kolam yang menambah keindahan tempat ini. Pengunjung dapat menikmati pemandangan air terjun yang indah dan menyejukkan.
Kebun Raya Cibodas juga memiliki fasilitas camping ground dengan sekitar 200 tenda. Beberapa titik favorit pengunjung yang mengunjungi kebun raya ini antara lain Taman Sakura, Air Terjun Cibeureum, Araucaria Venue, Taman Rhododendron, Bunga Bangkai Raksasa, Taman Lumut, Rumah Kaca, dan Taman Air.
3. Kebun Raya Purwodadi
Di Jawa Timur juga terdapat kebun raya yang indah dan dikenal dengan nama Kebun Raya Purwodadi. Kebun raya ini menyimpan sekitar 2000 jenis tumbuhan dengan total jumlah spesies yang mencapai hingga 11.000 yang menempati luas lahan 85 hektar. Wow, luas dan banyak banget ya koleksinya.
Daya tarik utama dari Kebun Raya Purwodadi adalah koleksi anggreknya yang luas. Kebun ini memiliki berbagai jenis anggrek dari berbagai penjuru Indonesia, termasuk anggrek-anggrek langka dan eksotis. Selain anggrek, kebun ini juga memiliki berbagai koleksi tumbuhan lain seperti tanaman hias, tanaman obat, pohon-pohon langka, dan spesies tumbuhan endemik Jawa Timur.
Kebun Raya Purwodadi juga memiliki peran penting dalam pelestarian spesies tanaman langka dan terancam punah. Banyak upaya dilakukan untuk merawat dan mempertahankan spesies-spesies yang mungkin sulit ditemukan di alam.
Lokasinya yang berada di ketinggian 300 mdpl membuat cuacanya cukup sejuk dan nyaman. Selain taman, ada banyak fasilitas hiburan lain yang tersedia seperti outbound dan olahraga. Cocok banget untuk jadi destinasi liburan bareng keluarga selanjutnya.
4. Kebun Raya Bedugul
Kebun Raya Bedugul atau yang juga dikenal sebagai Kebun Raya Eka Karya atau Kebun Raya Bali adalah destinasi wisata yang lengkap dan unik. Kebun raya ini memadukan antara penelitian botani, pelestarian tumbuhan, pendidikan, dan rekreasi.
Di sini kamu bisa melihat banyak koleksi tanaman endemik Bali dan Indonesia Timur, termasuk spesies tanaman yang langka dan terancam punah. Kebun Raya Bedugul juga memiliki area hutan tropis yang menyimpan banyak sekali tanaman langka, termasuk begonia.
Saat berkunjung ke sini kamu bisa melihat berbagai tumbuhan yang ada di hutan hujan tropik. Jangan lewatkan untuk mendatangi spot favorit di kebun raya ini seperti Taman Paku yang berisi koleksi tanaman-tanaman paku, Taman Surya Nirwana yang memiliki pemandangan indah ke Danau Beratan, dan Bukit Pengelengan.
5. Kebun Raya Samosir
Save the best for the last. Kebun Raya Samosir bisa jadi pilihan untuk kamu yang ingin menikmati keindahan pegunungan di atas kaldera terbesar di dunia. Menjadi salah satu destinasi terbaik di Sumatera Utara, kebun raya seluas 100 hektar ini menyimpan keindahan yang luar biasa berupa lanskap alam di sekitar Danau Toba dari ketinggian.
Kamu bisa melihat berbagai koleksi pepohonan dan tumbuhan yang sangat lekat dengan budaya Batak, seperti tanaman obat-obatan, tanaman yang menjadi pewarna alami untuk membuat kain ulos, berbagai jenis rempah dan buah-buahan, hingga beberapa jenis pohon pinus endemik.
Tak hanya tamannya yang indah, bangunan yang berada di sekitar kebun raya juga memiliki arsitektur dan ornamen yang disesuaikan dengan filosofi adat Batak, seperti ukiran cicak yang melambangkan kesetiaan.
Saat berkunjung ke Samosir, kamu juga harus mencicipi hidangan khasnya yaitu ikan mas arsik. Hidangan ini dimasak dengan 16 jenis rempah dan menjadi salah satu hidangan khas Batak Toba yang sangat populer.
Bagus-bagus dan menarik banget kan beberapa kebun raya yang sudah kita bahas di atas. Setiap kebun raya ini menawarkan pengalaman yang unik dan menarik bagi para pengunjung, dengan berbagai koleksi tanaman yang memukau dan lingkungan alam yang indah. So, kamu mau mengunjungi yang mana dulu nih?
ARTICLE TERKINI
Source:Superadventure
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :