Rafting atau arung jeram merupakan salah satu olahraga air yang menantang. Aktivitas mengarungi bagian alur sungai yang memiliki jeram tersebut biasanya dilakukan dengan menggunakan wahana tertentu. Selama ini, wahana yang sering digunakan untuk rafting yakni perahu karet, kayak, kano, dan dayung.
Namun, ternyata rafting nggak hanya bisa dilakukan dengan beberapa wahana itu aja, tapi juga rakit bambu yang lebih memacu adrenalin. Bamboo rafting sendiri sebenarnya sama dengan arung jeram biasanya, bedanya hanya menggunakan wahana rakit bambu aja.
Di Indonesia sendiri terdapat beberapa lokasi bamboo rafting yang cukup terkenal dan memacu adrenalin. Mau tau di mana aja? Berikut deretan lokasinya!
[readalso url=21991]
Sungai Amandit, Loksado, Kalimantan Selatan
Image source: 1000footjourney.wordpress.com
Terletak di Kecamatan Loksado, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Provinsi Kalimantan Selatan, Sungai Amandit menjadi salah satu tempat yang diminati para pencinta olahraga air seperti rafting.
Pulau Kalimantan sendiri memang memiliki banyak sungai, jadi nggak heran kalau banyak terdapat sungai yang cocok digunakan untuk berbagai wahana. Uniknya, Sungai Amandit memiliki cara unik untuk rafting, yakni dengan rakit bambu.
Warga di sana mengatakan bahwa spot air di lokasi itu lebih menantang jika dilalui dengan menggunakan rakit bambu yang dikenal dengan sebutan Balanting Paring atau bamboo rafting. Rakit bambu dirancang dengan muatan yang hanya bisa diisi maksimal 3 penumpang.
Akan ada seorang pemandu ahli yang sudah berpengalaman sehingga keamanannya terjamin. Kegiatan bamboo rafting ini dilakukan dengan waktu tempuh selama 2 hingga 3 jam. Nggak hanya bisa menikmati sensasi memacu adrenalin aja, tapi juga bisa menikmati keindahan alam yang luar biasa, bro.
Sungai Kiram, Banjar, Kalimantan Selatan
Image source: bingkaibanua.com
Selain di Loksado, Kalimantan Selatan masih memiliki lokasi sungai yang cocok dijadikan lokasi bamboo rafting, yakni di Sungai Kiram, Kabupaten Banjar.
Saat peresmian lokasi bamboo rafting ini, telah disediakan 60 rakit bambu yang dikendalikan oleh satu orang pemandu berpengalaman per rakit bambunya. Meski jalur air Sungai Kiram nggak seekstrem Sungai Amandit di Loksado, namun lokasi ini juga bisa memacu adrenalin dengan waktu tempuh selama 40 menit.
Sungai Way Besai, Way Kanan, Lampung Barat
Image source: travelplusindonesia.blogspot.com
Sungai Way Besai di Provinsi Lampung Barat ternyata juga menjadi lokasi bamboo rafting yang menantang, bro. Pertama kali dibuka pada 2017 lalu, lokasi bamboo rafting ini sudah melalui beragam tes dan uji coba yang sudah terbukti keamanannya.
Untuk mengarungi sungai ini, hanya perlu duduk di atas rakit bambu dan biarkan pemandu yang membawa rakit melewati arus sungai sampai ke hilir. Perjalanan bamboo rafting ini menghabiskan waktu sekitar 2 jam lamanya, bro.
[readalso url=21987]
Sungai Meninting, Lombok Barat, NTB
Sungai Meninting yang terletak di Lombok Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat, ini memang memiliki arus yang nggak terlalu deras, tapi cukup menantang dengan area sungai yang luas.
Lo bisa menikmati jalur sungai dengan menggunakan gondola bamboo rafting yang ditemani oleh 2 orang pendayung, di mana kapasitas maksimal satu rakit bamboo adalah 5 orang. Waktu tempuh yang dibutuhkan untuk mengarungi sungai hanya 30 menit aja, bro.
Kalau rafting dengan perahu karet sudah terlalu biasa, lo bisa nih cobain bamboo rafting yang juga bakal memacu adrenalin, bro. Tertarik untuk merasakan bamboo rafting di salah satu lokasi tersebut?
Source: gotravelly.com
ARTICLE TERKINI
Author :
Article Date : 04/08/2020
Article Category : Extreme Action
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :