Virgil van Dijk tidak merasa panik melihat kontraknya bersama Liverpool semakin mendekati masa akhir.
Belakangan ini, banyak kekhawatiran khususnya dalam kubu fans Liverpool karena Van Dijk sedang berada di ambang pintu keluar. Sebab pemain berkebangsaan Belanda itu belum membubuhkan tanda tangannya di dalam kontrak terbaru.
Van Dijk sendiri sebenarnya sudah bisa mengikat diri dengan klub lain sejak bulan Januari lalu, sebagaimana yang tertuang dalam bosman ruling. Hal ini dikarenakan kontraknya di Liverpool akan berakhir pada bulan Juni nanti.
Belum ada tanda-tanda bahwa kontraknya bakal diperpanjang. Jelas ini mengkhawatirkan banyak fans, terlebih karena Van Dijk masih menjadi salah satu pilar penting dalam lini pertahanan The Reds musim ini.
Sang pelatih, Arne Slot, sudah terang-terangan menyebutkan kalau dirinya ingin memiliki Van Dijk di Anfield Stadium musim depan. Namun sayangnya, ia juga tidak bisa memberikan kepastian soal masa depan sang bek.
Van Dijk sempat ditodong pertanyaan soal masa depannya oleh awak media baru-baru ini. Dan ia kembali menegaskan bahwa dirinya masih tenang dalam menghadapi ketidakjelasan ini dan meminta publik untuk tidak merasa panik.
“Selama saya masih tenang, tidak perlu panik, apapun bisa terjadi di masa depan. Kalau saya khawatir, anda akan melihat saya bermain dengan sedikit rasa khawatir, dan itu tidak terjadi,” katanya, dikutip Goal International.
“Mungkin saya akan menghabiskan kontrak ini dan jika masih belum ada kabar, saya tidak tahu. Sampai pada titik ini, saya masih belum tahu [apa yang akan terjadi]. Namun saya tidak ingin menciptakan kecemasan atau apapun.”
“Saya hanya perlu untuk tetap menundukkan kepala dan fokus, berharap bisa memenangkan 10 pertandingan tersisa. Saya fokus penuh kepada itu: untuk hadir buat pelatih, pemain, dan juga fans,” lanjutnya.
“Jadi mari lihat perkembangannya, dan saya yakin pada akhir musim akan ada kabar. Tapi kabar seperti apa, saya tidak yakin. Satu-satunya yang saya bisa bilang adalah saya merasa sangat bangga bisa mejadi kapten klub indah ini,” tutupnya.
(Goal International)
ARTICLE TERKINI
1
Wajib Masuk Wishlist di Como: Teatro Sociale yang Pernah Disentuh Indonesia!
2
Perihal Masa Depannya di Liverpool, Virgil Van Dijk: Tidak Perlu Panik!
3
Mikel Arteta: Chelsea Adalah Penantang Gelar Musim Ini!
4
Ketemu Manchester United di Liga Europa, Bek Lyon Langsung Tebar Ancaman!
5
Diskusi Kontrak Di Barcelona Tertunda, Frenkie de Jong Tetap Ngotot Bertahan
7 Comments
Other Related Article
1
/
10
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Ar Raka
16/03/2025 at 02:51 AM
Garindratama Harashta
16/03/2025 at 12:17 PM
Agung Sutrisno
16/03/2025 at 17:15 PM
Agus Samanto
16/03/2025 at 17:18 PM
Smard man
16/03/2025 at 17:57 PM
DENNY ADHY NUGROHO
16/03/2025 at 21:38 PM
DEVI TRI HANDOKO
16/03/2025 at 21:56 PM