Sulawesi Utara menjadi salah satu provinsi yang punya banyak destinasi wisata alam menakjubkan. Sebut aja, taman bawah laut Bunaken, yang dikenal sebagai tempat diving paling indah. Tapi nggak cuma itu Superfriends, masih ada destinasi menarik lainnya di Sulawesi Utara yang juga nggak kalah indahnya, yaitu Likupang.
Likupang diinisiasi menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) sebagai salah satu dari lima destinasi wisata super prioritas. Buat lo yang masih asing dengan namanya, Likupang ini adalah suatu kecamatan di Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Superfriends. Punya luas sekitar 200 hektar, kawasan ini sendiri berupa pesisir dengan pantai berpasir putih.
Nah, sebelum lo mengunjungi destinasi indah ini, mending kenalan dulu tentang keindahan tempat ini, Superfriends. Berikut ini ulasan selengkapnya.
[readalso url=20096]
Keindahan Alam Bak Surga
Image source: m.mediaindonesia.com
Terletak di bagian paling utara Pulau Sulawesi dan berjarak 48 km dari Kota Manado, kalau mau berkunjung ke Likupang lo harus menempuh perjalanan darat dari Manado dan butuh waktu sekitar 2-2,5 jam buat sampai ke sana.
Walaupun jaraknya terbilang cukup jauh dan medan jalannya berkelok-kelok, tapi semua bakal terbayar dengan keindahan alam bak surga. Panorama pesisir Likupang inilah yang bakal memanjakan mata lo, Superfriends.
Hamparan pasir putih yang terbentang luas sekitar 200 hektar, air laut yang jernih, semua bisa lo nikmati di destinasi ini. Menariknya lagi, lo juga bisa menikmati keindahan bawah laut dengan menyelam langsung ke dalam lautan biru nan jernih.
Likupang sendiri memiliki beberapa tujuan wisata seperti Pantai Pal dan Pantai Pulisan. Dua kawasan pesisir ini disebut menjadi pusatnya Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata Likupang. Nggak jauh dari Likupang, ada Pulau Lihaga dan Pulau Gangga yang juga punya keindahan bawah laut dan terumbu karang. Kedua lokasi ini sering banget dijadikan tempat snorkeling sama wisatawan mancanegara.
[readalso url=19520]
Menjaga Pesona Likupang
Image source: harnas.co
Eksotisme pantai pasir putih, air laut yang biru, dengan perbukitan hijau ini bakal sayang dilewatkan tanpa menikmati berbagai kegiatan yang bisa dilakukan.
Di Pulau Lihaga contohnya, di pantai yang didominasi pasir berwarna putih kecokelatan ini lo bisa melakukan berbagai aktivitas, mulai dari diving atau snorkeling, sampai menikmati matahari terbenam yang mengagumkan.
Kemudian ada juga Pantai Pulisan yang didominasi air laut yang tenang berwarna biru dengan batuan karang, yang bakal sayang dilewatkan kalau belum mencoba berbagai aktivitas seperti snorkeling, diving, atau trekking ke bukit-bukit.
Kalau bergeser ke sebelah barat, ada sebuah desa nelayan bernama Bahoi yang masih menjaga kearifan lokalnya. Di tempat ini ada ekowisata mandiri buat menjaga ekosistem laut, jadi terumbu karang dan ikan-ikan yang cantik bakal gampang dijumpai di sini.
Nggak cuma pantai aja, tapi Likupang juga punya atraksi lain yang nggak kalah menarik yakni Bukit Larata. Buat menuju tempat ini emang perlu usaha yang ekstra, karena harus menempuh medan yang terjal. Tapi, di sini lo bakal menyaksikan pemandangan yang didominasi padang rumput yang membentang luas berpadu dengan laut lepas.
Namun yang perlu diingat, semua atraksi di Likupang ini bisa jadi nggak bertahan lama kalau nggak ada peran serta dan kesadaran dari wisatawan yang berkunjung. Maka dari itu, diperlukan semangat menjadi wisatawan yang bertanggung jawab supaya keasrian alam Likupang bisa dinikmati sampai generasi mendatang.
Nah, itu dia beberapa penjelasan tentang Likupang, destinasi super prioritas yang ada di Sulawesi Utara. Gimana, keindahan tempat ini pasti bikin lo penasaran buat berkunjung langsung kan, Superfriends?
Source: https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20200905113919-275-543079/likupang-surga-destinasi-wisata-pesisir-di-utara-sulawesi
ARTICLE TERKINI
Author :
Article Date : 29/03/2021
Article Category : Urban Places
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :