Olahraga extreme yang satu ini memang terkenal cukup berbahaya dan pastinya memacu adrenalin tinggi. Nggak heran, jika setiap memainkannya setiap pemainnya wajib menggunakan peralatan-peralatan penting, agar aktivitas rafting bisa berjalan menyenangkan sesuai dengan harapan.
Baru ingin mencoba olahraga extreme arus deras ini? Pahami dulu peralatan-peralatan utama yang biasa digunakan dalam rafting berikut ini, bro!
[readalso url=22039]
Perahu Karet
Image source: pexels.com/@tomfisk
Pada umumnya, perahu karet memiliki minimal empat tabung/lambung perahu yang saling terpisah dengan sekat. Selain itu, perahu karet juga biasanya memiliki self bailing floor yang kokoh dan fleksibel, serta mampu bermanuver dengan cepat.
Ukuran perahu karet sangatlah bervariasi, mulai dari panjang 2,5 meter sampai ukuran 9 meter, bro. Tapi, kebanyakan yang digunakan untuk rafting biasanya berukuran 4 sampai 5,5 meter, tergantung dari sungai yang akan diarungi dan jumlah awak perahu yang hendak dibawa.
Perahu karet juga ada tiga jenis lho, bro. Ada perahu LCR (Landing Craft Rubber) yang biasa digunakan untuk mengarungi arus sungai yang relatif tenang. Selain itu, ada perahu kataraf yang memiliki desain sederhana dan diadaptasi dari perahu Katamaran yang biasa digunakan di laut.
Ada juga, perahu oval yang sering digunakan dalam aktivitas rafting. Nah, perahu ini dirancang dengan bagian buritan dan haluan mencuat ke atas agar air tidak mudah masuk dan mampu menjaga kestabilan perahu ketika melewati ombak besar, bro.
Dayung
Image source: unsplash.com/@wgzhai
Dayung bisa dibilang menjadi peralatan utama rafting untuk menggerakkan dan mengendalikan perahu. Dayung juga terbagi menjadi beberapa jenis berdasarkan bahannya lho, bro. Yaitu :
1. Dayung kayu, umumnya berat dan kurang kuat dibandingkan bahan lain.
2. Dayung fiberglass, ringan namun mudah pecah dan pecahannya bisa berbahaya.
3. Dayung aluminium dan plastik, bersifat ringan, kuat, serta mudah mengapung sehingga banyak dipakai untuk arung jeram.
4. Dayung karbon, bersifat sangat ringan, banyak digunakan oleh atlet olah raga arus deras dalam kompetisi.
Selain itu, ada 3 faktor penentu ukuran panjang dayung, yaitu besar badan dan kekuatan awak, diameter tabung perahu dan kelilingnya, dan posisi apakah sebagai kapten atau awak. Untuk kapten, biasanya dayung yang dipakai antara 1,5 – 1,8 meter, sedang awak perahu lebih pendek. Dayung yang digunakan oleh awak perahu memiliki panjang antara 1,4 – 1,8 meter. Namun, yang umum dipakai biasanya antara 1,5 – 1,7 meter, bro.
[readalso url=22018]
Pelampung
Image source: unsplash.com/@blackbladeremix
Pelampung yang baik untuk arung jeram adalah pelampung yang memiliki ukuran pas dengan postur tubuh, mampu menahan benturan terhadap benda keras, sistem pengunci yang tidak mudah lepas, dan yang terpenting memiliki daya apung yang baik sehingga mampu menahan penggunanya untuk tidak tenggelam, bro.
Pelampung biasanya juga dilengkapi dengan sandaran di bagian belakang kepala, sehingga mampu menopang bagian kepala ketika terbawa arus sungai yang sangat deras.
Helm
Image source: unsplash.com/@anggaindratama
Peralatan yang satu ini juga nggak kalah penting nih, bro. Yup, helm memang sangat diperlukan saat bermain rafting. Sebab, saat bermain rafting pasti lo bakal sering melewati sungai dengan bebatuan yang sangat besar. Nah, helm ini untuk melindungi bagian kepala untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan, bro.
Kriteria helm yang baik adalah kuat, ringan, tahan air, tidak mengganggu pergerakan dan pandangan. Helm yang biasa dipakai untuk arung jeram juga biasanya terbuat dari bahan plastik dengan busa di bagian dalamnya. Helm plastik tentu saja bersifat lentur dan tidak mudah pecah. Nggak heran, jika peralatan yang satu ini merupakan salah satu yang terpenting dalam rafting, bro.
So, itulah peralatan-peralatan utama yang biasa digunakan dalam rafting. Selamat berpetualang, bro!
Referensi : https://penjelajah.com/peralatan-arung-jeram/
ARTICLE TERKINI
Author :
Article Date : 11/09/2020
Article Category : Gear
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :