Tapi untuk saat ini, hasrat untuk menerjang jalan bertanah, tanjakan dan turunan ekstrem bisa ditahan dulu bro. Kondisi di tengah pandemi ini belum memungkinkan untuk keluar rumah. Apalagi bulan Ramadan, baiknya berkegiatan di rumah dulu. Tapi motor trail kesayangan jangan sampai lepas perhatian.
Nah, buat lo yang hobi main motor trail, sudah pada kenal sama jenis-jenis bannya belum? Ini penting lo supaya motor tangguh lo itu bisa melahap semua jenis lintasan. Dalam perlombaan, penggunaan ban sudah menjadi rahasia sebagai kunci kemenangan. Ban bisa menentukan kecepatan di tikungan, menghasilkan lompatan yang hebat, bahkan mencuri start.
[readalso url=21421]
Ban Jenis Soft

Ban jenis soft ini cocok untuk lintasan yang memiliki karakteristik lembut dan lunak seperti pasir, tanah liat dan lumpur. Ban jenis soft ini dibuat menggunakan karet yang lebih keras pada bagian kembangnya. Sehingga daya genggamnya lebih kuat untuk mendorong motor.
Buat membedakan jenis ban soft dengan hard bisa terlihat dari jarak antar kembang. Pola kembang pada ban soft dirancang lebih lebar untuk memudahkan daya cengkram ban pada permukaan lintasan yang lunak. Karet keras yang digunakan pada kembang ban dimaksudkan untuk memberi daya tahan lebih.
Ban Jenis Hard

Nah kalau ban jenis hard justru jarang digunakan dalam perlombaan motocross atau supercross. Biasanya, para pecinta motor trail menggunakan ban jenis hard untuk menjelajahi alam seperti trek padang pasir, bukit, atau pegunungan. Ban ini tingkat kelenturannya minim dan cenderung kaku. Meski demikian, dia punya karakter material yang tahan cuaca dan lingkungan. Itu sebabnya ban jenis ini banyak digunakan untuk kegiatan outdoor lintas alam.
Beda dengan ban jenis soft yang pola kembangnya didesain lebih lebar atau berjarak, kalau kembang pada ban jenis hard sangat rapat dan biasanya memiliki pola kembang bersudut lancip. Ban ini mampu menghasilkan daya dorong yang luar biasa pada motor kesayangan lo. Tapi daya cengkramnya minim.
[readalso url=21577]
Ban Jenis Intermediate
Kalau ban jenis ini berada di antara jenis soft dan hard. Ban jenis intermediate bisa diandalkan untuk lintasan yang kondisinya tidak menentu serta penggunaan sehari-hari. Biasanya ban ini dipakai di beragam jenis medan. Ban ini kurang cocok untuk balap.
Pola kembang pada ban intermediate memiliki tingkat kerapatan yang lebih dibandingkan jenis soft. Dan bahan karet yang digunakan pada ban juga tidak sekeras pada ban soft. Untuk itu, ban intermediate cenderung memiliki daya tahan yang sedikit lebih lama dibandingkan jenis lainnya.
Buat lo yang mau motoran pakai trail, cara terbaik memilih ban biasanya dilakukan dengan menggunakan metode trial and eror. Tapi paling mudah kenali dulu jenis lintasan yang mau lo libas. Kemudian perhatikan lagi tipe jenis ban yang sesuai dengan lintasan tersebut. Bisa juga bereksperimen dengan tekanan udara ban motor.
Source: https://www.trialgame.id/news/detail/kenali-beragam-jenis-ban-motor
ARTICLE TERKINI
Article Category : Gear
Article Date : 10/05/2020
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :