Close burger icon

HELLO THERE, SUPER USER !

Please Insert the correct Name
Please Select the gender
Please Insert the correct Phone Number
Please Insert the correct User ID
show password icon
  • circle icon icon check Contain at least one Uppercase
  • circle icon icon check Contain at least two Numbers
  • circle icon icon check Contain 8 Alphanumeric
Please Insert the correct Email Address
show password icon
Please Insert the correct Email Address

By pressing Register you accept our privacy policy and confirm that you are over 18 years old.

WELCOME SUPER USER

We Have send you an Email to activate your account Please Check your email inbox and spam folder, copy the activation code, then Insert the code here:

Your account has been successfully activated. Please check your profile or go back home

Reset Password

Please choose one of our links :

Tim Burgess Tawarkan Sudut Pandang Berbeda Lewat “Atypical Music”

Author : Admin Music

Article Date : 06/04/2023

Article Category : Super Buzz

Buat lo yang tau Tim Burgess, mungkin citra yang melekat pada sang musisi cukup menjadi representasi seniman musik Inggris yang tipikal. Tim Burgess merupakan salah satu sosok penting di dalam band The Charlatans. Namun, hal tersebut nggak membuat sang musisi puas dan berhenti untuk melakukan eksplorasi musik sesuai dengan sudut pandang kreatifnya. 

Tim Burgess juga cukup aktif berkarier sebagai musisi tunggal. Sepanjang karier solonya, Tim Burgess berhasil menelurkan enam buah album studio. Dengan beberapa mini album dan proyek-proyek musik tunggal lainnya. Kini, sang musisi mencoba untuk menghadirkan keseruan dalam inisiasi musik terbarunya. 

Keseruan yang datang dari Tim Burgess ini hadir dalam bentuk sebuah mini album remix, berjudul Atypical Music. Judul EP tersebut merupakan permainan kalimat dari album terakhir Tim Burgess, Typical Music. Dari judulnya saja, lo bisa tahu kalau Tim Burgess mencoba untuk senang-senang dengan menghadirkan sudut pandang yang berbeda dari karya sebelumnya. 

Remix memang jadi salah satu format unik bagi musisi menjelaskan cerita berbeda lewat musiknya. Begitu juga dengan EP Atypical Music dari TIm Burgess. Sang musisi merasa bahwa mini album tersebut merupakan medium yang tepat untuk mengungkapkan isi kepalanya saat ini. 

Sang musisi menganggap bahwa dalam perjalanan kariernya, Ia perlu memiliki sebuah representasi dari White Album, seperti The Beatles. Untuk memastikan mini album Atypical Music memiliki konsep remix yang sempurna, Tim Burgess pun mengundang DJ kenamaan asal Inggris yang juga punya hubungan baik dengan vokalis The Charlatans tersebut, Andy Votel. 

Selain itu, Tim Burgess juga mengajak penyanyi berdarah Filipina, Eyedress. Untuk Andy Votel sendiri, sang DJ sekaligus produser musik menyumbangkan dua buah lagu remix yang Ia ambil dari album Typical Music. Kedua lagu tersebut adalah Flamingoes dan A Bloody Nose. Flamingoes sendiri merupakan single utama yang Tim Burgess rilis untuk mini album remix satu ini. 

Sedangkan Eyedress berkesempatan untuk melakukan remix pada lagu berjudul Sure Enough. Lagu tersebut merupakan trek pembuka dari mini album Atypical Music. Tim Burgess mengakui bahwa pemilihan Andy Votel merupakan sebuah rencana lama yang Ia rasa tepat untuk hadirkan saat ini. 

Gaya bermusik dari Andy Votel mewakili apa yang Ia harapkan dari EP remix Atypical Music. Terlebih lagi Tim Burgess juga mengikuti sepak terjang Andy Votel selama 10 tahun terakhir. Menurutnya Andy Votel memiliki ciri khas yang nggak bisa orang lain replika. Apalagi, dedikasi sang produser dalam memproduksi musik cukup jadi hal yang pantas mendapatkan apresiasi. 

Tim Burgess memuji kepiawaian bermusik dari Andy Votel. Vokalis dari The Charlatans tersebut merasa Andy Votel selalu punya semangat untuk menghadirkan warna musik baru yang menggugah telinga orang banyak dan penasaran dengan karya-karyanya. Untuk itu, Tim Burgess merasa, kolaborasi dengan Andy Votel adalah hal yang baik untuk menawarkan sisi lain darikaryanya di Typical Music. 

Terkait album aslinya sendiri, Typical Music nggak datang dari benak Tim Burgess. Sang musisi mendapatkan ide untuk merilis album baru dari rekomendasi Simon dari Bella Union. Teman sesama musisi dari Tim Burgess tersebut memastikan agar Tim Burgess untuk rehat sejenak dari tur dan fokus untuk menulis lagu dengan waktu luang yang banyak. 

Langkah tersebut awalnya dirasa sulit oleh Tim Burgess. Sang musisi mengakui bahwa selama enam bulan Ia nggak mendapatkan stimulus dalam berpikir kreatif. Namun, ketika berhasil menulis satu lagu, Ia pun nggak bisa berhenti hingga akhirnya memaksa Tim Burgess untuk merilis Typical Music dalam format double album. 

Image courtesy of Cat Stevens

ARTICLE TERKINI

Tags:

#Pop #tim burgess #the charlatans #Album #Remix #Atypical Music #Andy Votel

0 Comments

Comment
Other Related Article
image article
Super Buzz

Lalahuta Cerita tentang Patah Hati di Single Terbaru 1 2 3

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Super Buzz

The Rain Rilis Single Mengembara, Rayakan 22 Tahun Berkarya

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Super Buzz

Suara Kayu Lepas Single Terbaru Berjudul Rekat

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Super Buzz

D’Jenks Rilis Musik Video Reggae Reseh, Penghormatan untuk Kebayoran

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Super Buzz

Yovie Widianto Bentuk Supergrup SEMVA, Rilis Single Sumpah Cintaku

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Super Buzz

Gugun Blues Shelter Lepas Single Terbaru Berjudul Don’t Cry For Me

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Super Buzz

Sarah Barrios Rilis Lagu Singkat Serba Nyeleneh Berjudul Bitter Bitches

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Super Buzz

Ganti Nama, Club Mild Lepas Single Baru Bertajuk Sun Gazer

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Super Buzz

Ranu Pani Mengajak Berimajinasi di Album Terbaru Berjudul Inklusi

Read to Get 5 Points
image arrow
image article
Super Buzz

Umumkan Album Baru, Neck Deep Rilis Single Berjudul “It Won’t Be Like This Forever”

Read to Get 5 Points
image arrow
1 /